Pendidikan

Tingkatkan Kemampuan SDM, Ratusan Pengiat Anak Usia Dini di Bengkalis Ikuti Pelatihan

BENGKALIS , RIAULINK.COM - Guna meningkatkan Sumber daya Manusia  (SDM) Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis, Menggelar Kegiatan Peningkatan Pemberdayaan organisasi Mitra Tahun 2019, kegiatan ini dipusatkan di salah satu hotel di Kota Bengkalis,(18/07/19) 

Untuk mewujudkan Kualitas Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang Berkualitas. Sebanyak 100 orang Pembimbing dari  Berbagai organisasi seperti Himpaudi, Hgti, Serta pengelola Paud yang  Tersebar di Seluruh Kecamatan  di Kabupaten Bengkalis, Riau.  Mengikuti pelatihan pengelolaan Paud dan pelatihan mendongeng tahun 2019.

Dalam kegiatan ini Dinas Pendidikan (Disdik)  Kapupaten Bengkalis, menghadirkan  dua orang narasumber di antaranya dari Perguruan Tinggi di Kota Bengkalis, dan dari Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau, kedua narasumber tersebut diharapkan bisa memberikan pembekalan kepada peserta, baik dari segi pembinaan karakter, maupun dari segi pendampingan, sehingga penggiat sekolah anak usia dini (Paud)  yang ada di negeri kunjungan, mampu memberikan edukasi yang kreatif, mudah dipahami, dan tidak membosankan, sehingga tumbuh kembang anak- anak yang berada di Paud, menjadi anak yang cerdas, percaya diri, berani, dan aktif. 

kepala Dinas Pendidikan (Disdik)  Kabupaten Bengkalis, melalu Kepala Bidang Paud/ Tk dan Pendidikan nonformal Hj. Akna Juita mengatakan, " Pada intinya kegiatan yang dilaksanakan hari ini, salah satu upaya kita untuk memberikan bimbingan pembinaan karakter, menurutnya pemberikan pendampingan kepada anak - anak usia dini, hanya dibutuhkan kesabaran, namun pebimbing, juga harus miliki kreatifitas yang tinggi, serta ide - ide yang kreatif, sehingga  melalui pelatihan yang dilaksanakan hari ini, dirinya berharap kepada peserta, untuk serius mengikuti kegiatan pelatihan pembinaan karakter, sehingga nantinya materi yang diberikan oleh narasumber bisa di implentasikan di lapangan, pungkasnya. 


Hj. Akna Juita menambahkan, yang paling ditekankan  dalam pelatihan ini yakni, mewujudkan pengelolaan Paud yang maju dan profesional, serta pelatihan mendongen,  dimana Pendidikan Paud, merupakan Pendidikan paling dasar bagi anak-anak untuk menentukan tumbuh kembang anak menjadi pribadi yang kuat, percaya diri, dan cerdas, sehingga dalam hal ini jelas penggiat anak atau pendamping anak, perlu diberikan pelatihan dan pembekalan pembekalan ilmu pengahtauan seputar Paud, sehingga dapat membantu mereka dalam melaksanakan  tugas sehari - hari, tutup Hj.Akna Juita. (Fen)