Riau

Musim Mudik Lebaran 1445 H, Polsek Rengat Barat Gandeng Puskesmas Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Sopir Bus AKAP

RENGAT, RIAULINK.COM - Kepolisian Resort Indragiri Hulu (Inhu), Riau dan jajaran terus melakukan pemantauan arus mudik H-2 Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Pemantauan dilakukan melalui Pos Pelayanan dan Pos Pengamanan yang tersebar di jalur Lintas Timur Kabupaten Inhu.

Namun, ada yang berbeda yang dilakukan oleh jajaran Polsek Rengat Barat pada pengamanan arus mudik lebaran tahun 2024 ini, Senin (8/4/2024). 

Dimana, setiap sopir dan kru bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yang memiliki agen penjualan tiket di Kelurahan Pematang Reba, tepatnya di Simpang Tugu Patin, diberlakukan pemeriksaan kesehatan.

Tidak hanya itu, personil kepolisian yang bertugas di Pos Pengamanan Simpang Patin juga tidak luput dari pemeriksaan kesehatan, termasuk tensi dan gula darah.

"Pemeriksaan kesehatan ini kita lakukan dengan menggandeng Dinas Kesehatan Kabupaten Inhu, melalui tenaga medis Puskesmas Pekan Heran."

"Sedikitnya ada lebih kurang 10 orang sopir dan kru bus yang kita pemeriksa kesehatan mereka. Dan semuanya dinyatakan sehat, serta layak untuk berkendara," kata Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya melalui Kapolsek Rengat Barat, AKP Buha Siahan, menjawab RiauLink.com, di Pematang Reba.

Terkait arus lalu lintas sambung Buha Siahan, hingga saat ini kondisi terpantau ramai lancar, baik yang datang dari arah Jambi menuju Pekanbaru, mau pun sebaliknya dari Pekanbaru menuju Jambi.

Dan untuk lebih memastikan Kamtibmas bagi para pemudik yang melintas di wilayah hukum Polsek Rengat Barat, Kapolsek juga mengintruksikan personil untuk melakukan patroli, khususnya pada malam hari.

"Sasaran patroli kita fokuskan pada titik vital dan rawan, seperti halnya SPBU, Gerai ATM dan ruas jalan yang sepi penduduk. Dan kami juga menghimbau kepada para pemudik untuk terus meningkatkan kewaspadaan dan berhati-hati selama dalam perjalanan. Utamakan keselamatan dari pada kecepatan, karena keluarga anda menunggu di rumah," singkat mantan Kasat Binmas Polres Inhu itu. **