Plt Gubri Minta Pejabat Pemprov Riau Fokus Gesa Realisasi APBD-P
PEKANBARU, RIAULINK.COM - Plt Gubernur Riau, Brigjen TNI (purn) Edy Natar Nasution megintruksikan para kepala Organisasi Kepala Daerah (OPD) untuk fokus menggesa realisasi APBD-P 2023. Ia juga menegaskan agar pejabat Pemprov Riau tidak keluar kota hingga akhir tahun 2023.
Hal tersebut disampaikan Plt Gubri dihadapan seluruh kepala OPD di lingkungan Provinsi Riau, pada Senin (6/11/2023) di Ruang Rapat Melati Kantor Gubernur Riau.
Pertemuan tersebut juga dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau SF Hariyanto, Asisten II Setdaprov Riau, M Job Kurniawan, dan Plt Asisten III Setdaprov Riau, Aryadi.
"Saya bilang, kalau tidak terlalu penting keluar kota, jangan keluar daerah dulu," sebutnya saat," ucap Plt Gubri Edy Natar Nasution.
Plt Gubri menegaskan, agar pimpinan OPD lebih fokus untuk menyelesaikan realisasi APBD-P 2023. Sehingga target realisasi yang telah direncanakan dapat tercapai.
- Keluarga Korban Lion Air JT 610 Layangkan Surat Tuntutan Terbuka, Inilah Isinya
- Palembang Jadi Tuan Rumah Konferensi Pariwisata 11 Negara
- Ahmad Dhani Dituntut 2 Tahun Penjara, Dul Jaelani Minta Keadilan Buat Ayahnya
- Waduh,,, Ratusan Napi di Lapas Banda Aceh Kabur
- Gubernur Sumbar Sisipkan Aturan LGBT dalam Perda Ketahanan Keluarga
"Selesaikan semua pekerjaan-pekerjaan terhadap serapan anggaran, kecuali ada hal yang urgent," tegasnya.
Sejauh ini lanjut Edy, realisasi fisik APBD 2023 telah mencapai 70 persen lebih. Sementara, realisasi keuangan sekitar 65 persen.
"Makanya tadi saya tekankan bagaimana kita menyerap anggaran di setiap OPD, semua kegiatan harus digesa di sisa waktu dua bulan ini. Karena target kita kalau bisa selesai semua kegiatan," tutupnya. (Mcr)
Tulis Komentar