Budaya

Menjulang Seni Budaya Melayu, DKR dan BKR Bersinergi

PEKANBARU, RIAULINK.COM- Dewan Kesenian Riau (DKR) dan Bank RiauKepri (BRK) siap bersenergi dalam menjulang seni budaya Melayu. Hal ini terungkap dalam silaturahmi pengurus DKR dengan jajaran direksi BRK, Selasa pagi (10/11/2020), di lantai 6 Menara Dang Merdu.

Kehadiran pengurus DKR disambut langsung Direktur Utama Andi Buchari, dan dampingi
Tengkoe Irawan ( Direktur Kredit & Syariah, Said Syamsuri (Direktur Operasional), MA. Suharto (Direktur Dana & Jasa), Eka Afriadi (Direktur Kepatuhan & Manajemen Risiko).

Sedangkan DKR dihadiri Ketua Umum DKR Taufik Hidayat alias Atan Lasak, Sekeretaris Umum Bambang WJ, Syaiful Annuar (Wakil Ketua I), Beni Riaw (Wakil Ketua III), Julisman (Wakil Sekretaris III), Faisal Umar (Wakil Bendahara II)
 
Dalam pertemuan yang penuh keakraban itu, Direktur Utama BRK Andi Buchari sempat memaparkan bahwa pada April 2021 Bank RiauKepri sudah masuk tahap konversi ke syariah. 

"Segala persiapan sudah kita lakukan, termasuklah mengenai logo baru Bank RiauKepri Syariah. Dalam hal ini DKR juga kita minta sumbangsih terhadap penilaian logo baru tersebut," kata Andi.

Masih banyak lagi, sambung Andi, yang bisa disenergikan antara BRK dengan DKR dalam upaya mengangkat kearifan lokal yang memang menjadi indentitas diri bangsa ini. 

"Kita yakin, berkat dukungan semua pihak, termasuk seni budaya Melayu, konversi Bank RiauKepri Syariah ini berjalan sebagai mana mestinya," ucap Andi. 

Andi juga memaparkan tentang banyaknya pegawai BRK yang bertalenta dalam seni budaya. Harapannya, DKR menjadi kurator sehingga dengan adanya kegiatan kesenian di BRK membangkit semangat kerja pegawai dan semakin memuput semangat memiliki. 

"Waktu kami lebih banyak di kantor, dan tentunya pegawai kita perlu refresing dengan menyalurkan bakat mereka. Jadi banyak yang bisa kita sinergikan, untuk secara teknis nanti kita bicarakan pada pertemuan berikutnya," ungkap Andi. 

Andi juga berharap adanya ide-ide berlian dari DKR dalam kegiatan seni budaya sehingga ivent tersebut menjadi kelender kegiatan tahunan. "Kegiatan  tahunan ini bisa kita sinergikan yang ouputnya, anak muda kita sebagai penurus bangsa tahu akan budayanya," ujar Andi.

Menyikapi harapan direktur utama BRK itu, Ketua Umum DKR Taufik Hidayat menyebutkan, berbagai program DKR sudah disusun dan ini selaras dengan keinginan serta harapan BRK.

"Insya Allah tahun 2021 DKR berkerja sama dengan Serai Serumpun, akan melaksanakan helat hari Getam Riau. Dalam perhelatan ini tidak hanya ada pawai budaya, tapi juga ada permainan tradisonal, tata cara jamuan makan para Raja di Riau. Akhir dari kegiatan ini kita harapkan gubernur Riau menyerahkan Getam kepada presiden atau kepada petinggi kita di pusat," kata Ketum DKR yang biasa disapa Atan Lasak. 

Atan Lasak juga menyebutkan, bahwa peran BRK dalam seni budaya di Riau ini cukup luar biasa, dan inilah yang membuat masyarakat Riau merasa memiliki. 

"Kami patut mengucapkan terima kasih kepada Bank RiauKepri karena dukungannya membuat para seniman semakin semangat dan terpancing kreatifitasnya," ujar Atan Lasak. 

Pada kesempatan itu, DKR juga sempat memaparkan program kerja secara berjenjang. Program-program tersebut, secara garis besar diharapkan menjadi salah satu upaya percepatan visi Riau 2025. (Rilis/Aldo)