Annas Maamun Sudah Kembali ke Riau, Hari Ini Dikabarkan Pulang ke Rohil
PEKANBARU, RIAULINK.COM - Pasca bebas dari Lapas Sukamiskin, Bandung, Senin (21/9/2020) lalu, mantan Gubernur Riau Annas Maamun saat ini sudah kembali ke Riau.
Seperti dilansir dari laman Cakaplah.com, saat ini Annas Maamun berada di Pekanbaru. Dalam beberapa foto yang beredar, Annas Maamun beberapa kali terlihat menerima tamu di rumah.
Keberadaan Annas Maamun di Pekanbaru tersebut dibenarkan oleh Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Golkar Riau, Ikhsan, yang berkunjung dan bersilaturahmi dengan Annas Maamun.
"Iya, (pertemuan itu) di Pekanbaru. Beliau di Pekanbaru," kata Ikhsan.
Disinggung mengenai apakah Annas Maamun juga akan kembali ke kampung halamannya di Rokan Hilir, Ikhsan mengatakan bahwa informasi yang ia dapatkan Annas Maamun ke Rokan Hilir hari ini.
- Keluarga Korban Lion Air JT 610 Layangkan Surat Tuntutan Terbuka, Inilah Isinya
- Palembang Jadi Tuan Rumah Konferensi Pariwisata 11 Negara
- Ahmad Dhani Dituntut 2 Tahun Penjara, Dul Jaelani Minta Keadilan Buat Ayahnya
- Waduh,,, Ratusan Napi di Lapas Banda Aceh Kabur
- Gubernur Sumbar Sisipkan Aturan LGBT dalam Perda Ketahanan Keluarga
"Infonya hari ini di Rokan Hilir," cakap Ikhsan singkat.
Untuk diketahui Annas Maamun ditangkap dan ditahan KPK terkait kasus suap. Mantan Ketua Golkar Riau itu menerima suap sebesar Rp3 miliar dari PT Duta Palma melalui Gulat Medali Emas Manurung. Suap bertujuan agar anak anak perusahaan PT Darmex Agro di Kabupaten Inhu, seperti PT Palma Satu, PT Banyu Bening Utama, PT Panca Agro Lestari dan PT Seberida Subur dimasukkan atau diakomodir dalam usulan perubahan RTRW Riau 2014.
Annas Maamun divonis enam tahun penjara oleh Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada 2015 karena terbukti menerima duit terkait alih fungsi lahan untuk perkebunan sawit. Hukuman itu ditambah oleh MA menjadi 7 tahun penjara.
Tulis Komentar