Metropolis

Kajari Pelalawan Ajak LAN Perangi Narkotika

PELALAWAN, RIAULINK.COM - Kajari Pelalawan Nophy T South SH, MH mengajak Lembaga Anti Narkoba (LAN) kabupaten Pelalawan bersama-sama memerangi narkotika khususnya di Wilayah Hukum Kabupaten Pelalawan. Hal ini terungkap saat Kajari menjamu pengurus LAN Pelalawan di ruang kerjanya Kamis ( 12/3/2020).

Kajari mengatakan, untuk memerangi dan memberantas narkotika bukan hanya serta merta tugas pemerintah , penegak hukum ( Kejaksaan dan kepolisian) , tetapi tanggung jawab semua kita tanpa terkecuali.

"Mari kita keroyokan, melakukan perang terhadap narkotika. Lembaga nirlaba seperti ini (LAN,red) yang kami harapkan dapat membantu kami sebagai lembaga penindakan dalam bertugas, artinya teman teman dari LAN silahkan berinovasi memberikan pemahaman kepada masyarakat betapa bahayanya narkotika terhadap masyarakat" ujarnya.

Lanjutnya, saat ini kita sangat miris melihat banyaknya para korban pengguna Narkotika yang kita sidangkan, keluarga dan kehidupan mereka rusak gara gara terpapar penggunaan narkotika itu.

"Kondisi ini lah yang membuat kita prihatin, dengan adanya teman teman pegiat anti narkoba ini, besar harapan kita dapat membantu kita dalam menjalankan tugas, sehingga korban pengguna narkoba ini grafiknya tidak meningkat, setidak nya teman teman LAN mampu mengajak lingkungan terdekat nyatakan tolak narkotika" tutur Kajari.

Sementara Ketua LAN Pelalawan Anton Sikumbang saat pertemuan dengan Kajari Pangkalan Kerinci mengatakan, komit dengan cita cita Lembaga, akan menjalin kerjasama dengan semua lembaga sesuai dengan tupoksinya.

"Kita mengunjungi Kejaksaan ini sesuai dengan fungsinya sebagai lembaga penindakan, besar harapan kita kejaksaan Pelalawan sejalan dengan kita dalam rangka mengemban amanah memerangi narkotika" ucapnya. (As)