Kendalikan Karhutla, Riau Ajukan Tambahan Helikopter Water Boombing
PEKANBARU, RIAULINK.COM - Untuk melakukan pemadaman Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang masih terjadi di beberapa wilayah di Riau. Tiga unit helikopter water boombing diturunkan untuk memadamkan api di tiga kabupaten di Riau.
Kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau M Edy Afrizal mengatakan, tiga daerah yang masih terjadi Karhutla yakni Kabupaten Rokan Hilir, Pelalawan, dan Bengkalis.
"Untuk di tiga lokasi yang terjadi Karhutla yakni di Rokan Hilir, Pelalawan dan Bengkalis dilakukan pemadaman menggunakan helikopter water boombing," kata Edy Afrizal, Rabu (2/8/2023).
Lebih lanjut dikatakannya, dikerahkannya helikopter water boombing ini dikarenakan lokasi di tiga wilayah tersebut cukup sulit untuk dijangkau tim satgas darat dalam memadamkan kebakaran lahan.
"Di Pelalawan itu dekat sungai Kampar, di Rohil jauh dari pemukiman, dan di Mandau Bengkalis itu cukup sulit untuk diakses sehingga diperlukan pemadaman menggunakan helikopter," ujarnya.
- Alamak...Hanya karena Dilarang Naik Motor, Siswi SMP Akhiri Hidupnya Dengan Seutas Tali
- Pakai Tepung untuk Perayaan Ulang Tahun, 12 Mahasiswa Alami Hal Tragis
- Warga Selat Panjang Heboh Usai Temukan Sesosok Mayat Dibawah Warung Kopi
- Seorang Warga Inhil Ditemukan Tewas Didalam Hutan Saat Mengambil Kayu
- Ada Duit 2.600 Ringgit di Dalam Celana Dalam Mayat yang Ditemukan Dekat Selat Melaka
Saat ini, pihaknya juga sudah mengajukan penambahan helikopter water boombing. Usulan tersebut sudah disetujui pemerintah pusat, sehingga saat ini hanya tinggal menunggu dikirimkan ke Riau.
"Kami masih menunggu kiriman satu unit helikopter water boombing lagi, saat ini helikopter tersebut masih menunggu sparepart. Kemungkinan dalam waktu dekat akan segera dikirimkan. Jika sudah datang, maka akan ada empat helikopter water boombing dan tiga unit helikopter patroli di Riau," sebutnya.
Tulis Komentar