Polisi Buru Pelaku Pembakaran Lahan Gambut di Dumai
PEKANBARU, RIAULINK.COM - Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) kini sedang terjadi di perbatasan Kota Dumai dan Kabupaten Bengkalis, tepatnya di Tanjung Leban dan Medang Kampai.
Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal juga telah mengunjungi lokasi kejadian untuk langsung melakukan pemadaman dan pihaknya juga tengah melakukan penyelidikan.
"Saya telah memerintahkan Ditreskrimsus untuk mengungkap kasus ini, dan memburu pelaku pembakaran lahan ini," kata Iqbal, Selasa (25/4/2023).
Selain upaya pemadaman, Polda Riau juga mengambil langkah dengan melakukan penyelidikan, dengan menurunkan tim dari Direktorat Reskrimsus.
"Sebab itu saya bawa Direktur Reskrimsus, saya perintahkan selidiki, tindak tegas dan proses hukum," cakapnya.
- Tujuh Orang di Riau Diciduk Saat Pesta Narkoba, 1 Kg Sabu Disita
- Ini Penyebab Mantan Preman Kondang Hercules Ditangkap Polisi
- Kasian, Wanita Muda Diperkosa Teman di Kebun Sawit
- Kasian, Karyawati Ini Jatuh Saat di Rampok, Hingga Kini Belum Sadarkan Diri
- Tiga ASN Terdakwa Korupsi Proyek Tugu Antikorupsi di Riau Diadili
Untuk diketahui, lokasi yang terbakar merupakan lahan gambut dengan kedalaman sekitar enam meter sehingga proses pemadamannya membutuhkan waktu.
Di sana, ada sekitar 50 hektare hamparan gambut yang terbakar, di mana memicu terjadinya asap dan sulit untuk dipadamkan. Namun Irjen Iqbal meyakinkan, situasi terkini di lokasi Karhutla sudah dapat diatasi dan dalam proses pendinginan.
Tulis Komentar