Taekwondo Pelalawan Torehkan Prestasi dalam Ajang Kejuaraan ETC Piala Menpora 2022
PELALAWAN, RIAULINK.COM - Prestasi gemilang berhasil ditorehkan para atlet Taekwondo Indonesia (TI) Kabupaten Pelalawan dalam Everest Taekwondo Championship (ETC) Piala Menpora 2022 yang berlangsung di Gedung Olahraga Ciracas Jakarta timur, dari tanggal 16 sampai 18 Desember 2022.
Taekwondo Indonesia (TI) Kabupaten Pelalawan berhasil menduduki posisi juara umum terbaik ketiga dengan raihan 7 medali emas dan 3 medali perak.
Selain keluar sebagai juara umum ketiga, tim taekwondo Pelalawan juga meraih tropy sebagai tim terfavorit diajang ETC Piala Menpora 2022.
Manager Tim Taekwondo Pelalawan, Iptu Putra Sutomi S.Kom, yang diwakili pelatih kepala Taekwondo Pelalawan, Fajar Ridwansyah cukup puas dengan hasil yang diperoleh dalam kejuaraan kali ini.
"Alhamdulillah, dari 10 atlet yang kita kirim, semuanya berhasil meraih medali dan yang membanggakan lagi, tim taekwondo Pelalawan meraih keluar sebagai juara umum tiga dan meraih penghargaan sebagai tim terfavorit," ujarnya kepada riaulink.com, Minggu (18/12/2022).
- MU Sedang Mencari Pengganti Park Ji-sung dan Shinji Kagawa
- Suarez Absen Dua Pekan Untuk Pulihkan Cedera Pada Lututnya
- Ikuti Ujian CPNS Anthony Gintig Merasa Kesulitan Saat Berhadapan Dengan Undang - Undang dan Matematika
- Kevin Sanjaya dan 74 Atlet Berprestasi Baru Tes CPNS Hari Ini
- Presiden UFC Bandingkan Rivalitas Antara Khabib Nurmagonedov - Conor McGregor dan Ali - Frazier
Selain itu, Fajar Ridwansyah juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh atlit yang telah berjuang dan berhasil meraih prestasi yang gemilang pada kejuaraan ini.
Adapun medali emas diraih masing-masing atlet atas nama, May Triani Manurung, Nadine Salsabila, William Federick S, Habib Al Khair, Ronaldo, Pirnando, serta Johannes Adventus Manurung.
Sementara, Gery Ferdian, Nia Elsandra Giawa, Dimas Hendrick Jaya Manurung cukup puas dengan perolehan meraih medali perak.
Tulis Komentar