Bernard Benjamin Van Aert, Pebalap Asal Kalbar dari Tim BSP Siak Taklukkan Etape 1 Tour de Siak
SIAK, RIAULINK.COM - Pebalap sepeda dari tim tuan rumah, Bumi Siak Pusako (BSP) Siak-Riau Cycling team berhasil menaklukkan etape 1 (pertama) Tour de Siak tahun 2022, Jum'at (02/12/2022)
Pebalap itu bernama Bernard Benyamin Van Aert. Penampilannya sangat memukau masyarakat Siak yang menyaksikan balapan sepeda bertaraf internasional di negeri Istana itu.
Anak dari Pebalap Sepeda legendaris asal Kalimantan Barat, Benny Van Eart itu sejak lap pertama bersama rekan satu timnya Muhammad Andy Royan telah mendominasi pertandingan.
Pebalap sepeda kelahiran Singkawang 8 September 1997 itu berhasil menaklukkan etape 1 'Siak City Race' sepanjang 85 kilometer dengan catatan waktu 1 Jam 48 Menit 55 detik. Ia juga menjadi sprinter terbaik (best sprint leader) dan juga memborong Jersey pada etape pertama ini, diantaranya Yellow Jersey, green Jersey, dan juga red and white Jersey.
- MU Sedang Mencari Pengganti Park Ji-sung dan Shinji Kagawa
- Suarez Absen Dua Pekan Untuk Pulihkan Cedera Pada Lututnya
- Ikuti Ujian CPNS Anthony Gintig Merasa Kesulitan Saat Berhadapan Dengan Undang - Undang dan Matematika
- Kevin Sanjaya dan 74 Atlet Berprestasi Baru Tes CPNS Hari Ini
- Presiden UFC Bandingkan Rivalitas Antara Khabib Nurmagonedov - Conor McGregor dan Ali - Frazier
Sementara yang melindas garis finis kedua yakni Muhammad Andy Royan dengan catatan waktu 1 Jam 49 menit 1 detik, disusul oleh Barley Octavian Nugroho dari DrJ Cycling Team yang finish pada posisi ketiga, dengan catatan waktu 1 jam 49 menit 3 detik.
"Sejak awal ketiganya sudah dominan memimpin pertandingan. Pada lap kedua, tiga orang pebalap itu sudah tampak meninggalkan rombongan pebalap lainnya, hingga mereka menyentuh garis finis," terang Race Director Tour de Siak, Sondi Sampurno saat ditemui awak media usai para pebalap melewati garis finis.
Lanjutnya mengatakan, dari 62 orang pebalap itu, 1 diantaranya gagal menyentuh garis finis, setelah dinyatakan gugur dikarenakan sepedanya mengalami kerusakan.
"Ketiganya itu merupakan pebalap asal Indonesia. sementara dari seluruh pebalap yang mengikuti etape pertama ini, hanya satu pebalap yang dinyatakan gugur, karena ada kerusakan pada sepedanya," ungkapnya.
Selain itu, Sondi juga menyampaikan bahwa para pebalap dalam Iven Tour de Siak ke-8 tahun 2022 ini tidak mendapatkan point' internasional. Ia juga menyebutkan, tour de Siak kali ini masuk kedalam kalender Union Cycliste Internationale (UCI).
“Tour de Siak ini bukan UCI race, ditambah lagi etape pada tour de Siak yang ke-8 ini ada penambahan rute dengan daerah yang berbeda. Jadi tidak ada poin ditingkat internasional. Hanya poin nasional saja yang didapat dari PB ISSI. Tahun depan kita upayakan lagi untuk menjadi UCI race,” jelasnya.
Usai menyaksikan para pebalap tiba di garis finis, Bupati Siak Alfedri mengaku senang setelah melihat pebalap dari tim tuan rumah itu berhasilenjado juara etape pertama Tour de Siak tahun 2022 ini.
"Alhamdulillah, Team BSP menang. Memang kita akui pebalapnya masih atlet dari luar Riau, tapi ke depannya kita harapkan anak Siak yang ikut bertanding," kata Alfedri, didampingi Wakil Bupati Husni Merza di garis finis.
Pada etape pertama ini, sebanyak 62 rider itu dilepas langsung oleh Wakil Ketua Bidang Hukum PB ISSI Brigjen Pol Suyudi Aryo Seto didampingi Bupati Siak Alfedri dan Forkopimda Siak pada pukul 14.00 WIB di depan Istana Siak.
Untuk Etape II (Kedua) pada Sabtu 3 Desember 2022 besok, dimulai pada garis Start di depan Istana Siak pada pukul 09.00 WIB hingga kota Pekanbaru melewati Kabupaten Pelalawan sepanjang 130 km. Rutenya yakni Siak, Dayun, Km 11 koto Gasib, Lubuk Dalam, Kerinci Kanan, Simpang Perak, Jalan Lintas Timur Sumatera Pelalawan, Harapan Raya Pekanbaru dan finis di Kantor Gubernur Riau yang berada di Jalan Sudirman.
Dari informasi yang diperoleh awak media, sebelum melakukan start pada etape kedua, peserta dan panitia tour de Siak tahun 2022 akan melaksanakan upacara penyerahan piala kepada para pemenang pada etape pertama.
Tulis Komentar