Olahraga

Cabor Atletik Raih Emas Perdana untuk Pelalawan di Porprov X Riau

KUANSING, RIAULINK.COM - Atlet Lempar Cakram Pelalawan Tambah Perolehan Medali Emas di Porprov X Riau

Kontingen Kabupaten Pelalawan berhasil menambah satu medali emas pada Porprov X Riau di Kuantan Singingi (Kuansing), Selasa (15/11/2022).

Tambahan medali emas untuk Pelalawan tersebut disumbangkan Rio Muhammad Irfan, atlet cabang olahraga Atletik (PASI) kelas lempar cakram putra.

Atas perolehan tersebut, kini Pelalawan sudah berhasil mengumpulkan enam medali emas.

Peluang perolehan medali emas untuk Pelalawan akan terus bertambah. Sebab beberapa pertandingannya masih berlangsung. Seperti cabang olahraga atletik, tarung derajat, tinju, catur, taekwondo, karate, pencak silat, dan beberapa cabor lainnya.

Ketua KONI Pelalawan sekaligus ketua rombongan kontingen Pelalawan merasa bersyukur atas perolehan emas dari cabor atletik. Ia berharap akan ada medali-medali lain dari cabor yang bertanding hari ini.

"Kita bersyukur cabor atletik bisa menyumbangkan emas untuk Pelalawan karena pertarungan di cabor atletik sangat ketat dan di nominasi atlet-atlet senior dan semoga perolehan medali akan terus bertambah seiring cabor lain sudah memulai pertandingan,"katanya.