Parlemen

M Sabit Minta PUTR Segera Perbaiki Jembatan Parit 16 Pulau Kecil

INHIL, RIAULINK.COM - Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Inhil, M Sabit Bahar Meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang segera melakukan perbaikan jembatan di parit 16 Desa Pulau Kecil, Kecamatan Reteh Kabupaten Indragiri Hilir.

Politisi Partai Demokrat ini mengatakan bahwa perbaikan jembatan tersebut harus secepatnya direalisasikan karena mengingat bila jembatan tersebut tidak diperbaiki secepatnya maka jalan penghubung antara kecamatan Reteh menuju kecamatan Keritang dan daerah sekitar akan terputus.

"Untuk itu, kami DPRD Inhil meminta kapada dinas terkait yakni PUTR untuk segera melakukan langkah perbaikan," Ungkap Anggota Komisi III DPRD Inhil, M. Sabit Bahar, Sabtu (17/04/2021).

Lanjutnya, Sabit menjelaskan bahwa apalagi saat ini sudah memasuki Ramadhan ke 5 dan mengingat saat lebaran nanti jembatan tersebut akan ramai dilalui oleh masyarakat sekitar, untuk itu kita pinta pelaksanaan perbaikan jembatan tersebut sebelum lebaran sudah selesai dikerjakan.

"Kita pinta Dinas PUPR segera turun merealisasikan perbaikan, sebelum lebaran sudah bisa difungsikan agar saat hari Raya Idul Fitri tidak ada kendala buat masyarakat untuk melintas," Jelasnya.

Lebih lanjut, Anggota DPRD asal Insel ini menyebutkan pihaknya akan merekomendasikan kepada Pemda Inhil agar pembangunan jembatan tersebut menjadi salah satu prioritas untuk menunjang lancarnya akses jalan penghubung kecamatan Reteh - Keritang. 

"Kalau tahun ini hanya bisa perbaikan dulu, dan kemarin kita lihat ada dana sekitar satu setengah milyar buat perbaikan jembatan dari Reteh - Keritang. Untuk pengajuan pembangunan baru mudah - mudahan tahun depan bisa diwujudkan," Ungkap M. Sabit Bahar yang sudah duduk di DPRD Inhil selama 2 Periode.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Inhil Umar, ST, MT mengatakan tahun 2021 ini seluruh jembatan yang ada di kabupaten Inhil akan dilakukan perbaikan secara bertahap.

"Di tahun 2021 ini kami fokus untuk melakukan perbaikan jembatan yang sudah rusak. Khususnya yan ada di Kecamatan Reteh, Desa Pulau Kecil yang mana jembatan tersebut sudah roboh serta sangat mengganggu aktifitas1 masyarakat di wilayah tersebut," Sebutnya.

Lanjutnya, Umar menjelaskan bahwa jembatan yang ada di kecamatan Reteh hampir 80% semuanya sudah layak untuk dilakukan perbaikan karena bangunnya sudah cukup lama.

"Jadi bangunan jembatan di kecamatan Reteh ini yang saya lihat di lapangan itu hampir semuanya sudah mulai keropos. Maka dari itu, perlu ada perbaikan namun tidak bisa sekaligus, kita harus lakukan secara bertahap," Jelasnya.

Lebih lanjut, Umar mengajak seluruh seluruh elemen masyarakat baik itu perintah kecamatan, desa, lurah, Rt Rw agar sama-sama menjaga dan tidak melakukan bongkar muat diatas jembatan.

"Intinya kita saling menjaga agar jembatan kita bisa tahan lama dan juga harus kompak untuk tidak melakukan bongkar barang diatas jembatan karena akan membuat jembatan kita bisa cepat rusak dan lainnya," Ungkapnya.

Sebagai informasi, Dalam waktu dekat ini Dinas PUTR kabupaten Inhil akan turun ke daerah-daerah dalam rangka memantau infrastruktur baik itu jembatan dan jalan yang nantinya akan menjadikan bahan evaluasi serta langkah yang akan diambil.  (Jb)