Hukrim

Kepolisian Polda Riau Masih Mencari Dua Orang yang Selamat Atas Insiden Ditemukan 11 Mayat

RIAULINK.com - Sampai saat ini, Kepolisian Daerah (Polda) Riau, masih mencari dua orang yang selamat atas insiden ditemukannya 11 mayat di perairan Selat Malaka.

Kedua orang tersebut yaitu, Jamal dan Boboi. Kepala Bidang Humas Polda Riau, Kombes Sunarto mengatakan, mereka berdua selamat setelah dievakuasi oleh kapal yang kebetulan melintas diperairan tersebut.

"Dua yang selamat itu dievakuasi awak kapal lain. Kita dapatkan data dari manifest kapal penumpang tanggal 24 November dari Malaka ke Dumai ada nama mereka, ada kemungkinan mereka kembali ke Indonesia," ungkapnya.

Tim Kepolisian sampai saat ini masih berupaya penuh untuk mengunhkap insiden ditemukannya 11 mayat di perairan Selat Malaka, wilayah Kabupaten Bengkalis tersebut.

"Kami berupaya membuat terang peristiwa ini, berbagai upaya kita lakukan, selain mengidentifikasi jasad-jasad tersebut, kita juga melakukan penyelidikan," singkatnya di RS Bhayangkara didampingi Kabid Dokkes Kombes Adang Azhar dan Kasubbid Dokpol Biddokes Polda Riau Kompol Supriyanto.

Untuk diketahui, sudah 11 jasad ditemukan sampai saat ini, yang diduga satu sama lainnya berkaitan. Kemungkinan kapal yang ditumpangi mereka dari Malaysia mengalami accident di Selat Malaka, hingga sebagian korban meninggal dunia, sementara Jamal dan Boboi selamat.

Bisa disimpulkan, keduanya adalah kunci kepolisian untuk mengetahui apa yang sebenarnya terjadi. Dari total 11 jasad itu, satu sudah dimakamkan di Dumai, dan 10 lainnya dibawa ke RS Bhayangkara. Dari 10 tersebut, empat jasad berhasil teridentifikasi identitasnya. (***)