Riau

Satlantas Polres Pelalawan Beri Rasa Aman Kepada Masyarakat Jelang Pemilu 2024

PELALAWAN, RIAULINK.COM - Jelang Pemilu 2024, personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pelalawan, Riau, terus berjaga, mengatur arus lalu lintas, dan melakukan rekayasa lalu lintas di Jalan Lintas Timur Sumatera, khususnya di Kilometer 83 Kecamatan Pangkalan Kerinci.

Tak hanya itu, personel Satlantas Polres Pelalawan juga membantu masyarakat yang kesulitan melintasi ruas jalan tersebut karena ketinggian air yang menggenangi ruas jalan tersebut mengalami kenaikan akibat adanya penambah tinggi bukaan pintu pelimpahan air waduk (spillway gate) yang dilakukan oleh Managemen PLTA Koto Panjang.

Kasat Lantas Polres Pelalawan AKP Akira Ceria, selalu hadir ke lokasi untuk mengatur arus lalu lintas, mengurai kemacetan, dan melakukan rekayasa lalu lintas. 

Bahkan tak jarang petugas turut membantu mendorong kendaraan warga yang mogok akibat banjir. Tak kenal lelah, Perwira Polwan tersebut selalu hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengguna jalan.

Ditengah kesibukannya sebagai bentuk pelayanan prima dari Polda Riau dan Polres Pelalawan Jajaran Polda Riau yang selalu siaga dalam membantu warga menghadapi bencana banjir, Satlantas Polres Pelalawan juga terus memberikan himbauan dan pesan damai kepada seluruh masyarakat demi terwujudnya Pemilu Damai 2024 di Kabupaten Pelalawan.

Dengan semangat Polri dan rasa tulus ikhlas mengabdi, Kasat Lantas Polres Pelalawan AKP Akira Ceria, bersama personel Satlantas Polres Pelalawan, terus menghimbau dan mengedukasi para pengguna jalan untuk tertib berlalu lintas demi terwujudnya Kamseltibcar Lantas dan turut berpartisipasi secara aktif dalam mensukseskan Pemilu Damai 2024 tanpa isu negatif, berita bohong (hoax), ujaran kebencian, dan isu SARA serta menggunakan hak pilihnya pada 14 Februari 2024 mendatang.

"Kami terus hadir untuk masyarakat, sebab jalur yang digenangi air memiliki peran penting dalam arus lalu lintas menuju Sumatera Utara, Aceh, dan sebaliknya. Tekad kami akan terus melakukan upaya-upaya pelayanan kepada masyarakat, kemudian dengan hadirnya personel Satlantas Polres Pelalawan membuat arus lalu lintas terus mengalir. Namun tentunya tugas rutin untuk mewujudkan Kamseltibcar Lantas dan cooling system guna menciptakan Pemilu Damai 2024 di Kabupaten Pelalawan akan tetap terlaksana dimanapun kami berada," ungkap Kasat Lantas Polres Pelalawan AKP Akira Ceria, Sabtu (27/1/2024).

AKP Akira Ceria, dan personel Satlantas Polres Pelalawan lainnya, disela aktifitas dan kegiatannya rutin menyampaikan pesan damai dan himbauan Kamtibmas dalam rangka cooling system. 

Dirinya meminta seluruh masyarakat Kabupaten Pelalawan, khususnya para pengendara yang aktif sebagai pengguna media sosial untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap berita bohong, isu negatif, dan isu provokatif lainnya yang beredar dengan lebih teliti dalam menerima ataupun menyebarluaskan informasi agar tidak terjadi potensi konflik dan perpecahan serta terciptanya situasi yang kondusif.

Dikatakan Eks Kasat Lantas Polres Dumai tersebut, Polri dan masyarakat perlu bekerja sama dalam mewujudkan cooling system guna menciptakan Pemilu Damai 2024 serta bersinergi menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif khususnya menjelang, saat, dan pasca Pemilu 2024.

"Mohon dukungan dan doanya agar seluruh tahapan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan baik dan lancar khususnya di Provinsi Riau dan Kabupaten Pelalawan. Kemudian jika menemukan adanya potensi gangguan Kamtibmas agar segera menginformasikannya pada pihak Kepolisian sehingga bisa diantisipasi dan ditindaklanjuti dengan cepat, tepat, dan selektif untuk menghindari terjadinya gangguan Kamtibmas yang berpotensi mengganggu jalannya Pemilu 2024," pungkasnya.