Lifestyle

Warga di Pekanbaru Mulai Serbu Perlengkapan Puasa dan Lebaran

PEKANBARU, RIAULINK.COM - Warga Kota Pekanbaru, mulai memadati salah satu pusat perbelanjaan yang berada di Jalan Jenderal Sudirman, untuk membeli perlengkapan ibadah dibulan Suci Ramadhan.

Pedagang mengaku jumlah pembeli mulai meningkat hingga 70 persen dibanding dengan tahun lalu.

Sejumlah toko yang menjual pakaian muslim dan muslimah dan perlengkapan shalat, mulai di padati pengunjung, mereka sengaja datang untuk berbelanja perlengkapan ibadah menjelang Ramadhan.

Salah seorang pengunjung Dianisa Pranata mengaku setiap tahun jelang bulan Ramadhan selalu membeli perlengkapan.

"Seperti mukena, agar ibadah dibulan Ramadhan semakin khusyuk," ujarnya, Rabu (7/4/2021).

Animo masyarakat sepekan jelang Ramadhan diakui memang lebih tinggi apabila dibandingkan bulan-bulan sebelumnya.

"Busana muslim serta mukena emang sering beli tiap tahunnya," katanya.

Pedagang mengaku, meski suasana pandemi covid-19, ada peningkatan jumlah pembeli hingga 70 persen jika dibanding dengan tahun 2020 lalu.

"Alhamdulillah ada peningkatan penjualan dari tahun lalu, sekutar 70 persen peningkatannya," ungkap Anton, salah satu pedagang. (WAN)