Petani Semangka di Siak Berhasil Panen dengan Omset Puluhan Juta Rupiah
SIAK, RIAULINK.COM - Tiada usaha yang mengkhianati hasil. Kalimat ini diungkapkan Triyono (45 Tahun) salah satu petani Semangka binaan CSR PT Indah Kiat Pulp Paper Perawang Mill usai melakukan panen buah semangka miliknya di Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau.
Dengan niat dan tekad yang bulat, diatas lahan seluas 2 hektar yang merupakan lahan tumpang sari, Triono berhasil memanen buah Semangka yang ditanamnya sejak 60 hari terakhir, saat ini hasil panen kali ini mencapai lebih kurang 6 Ton.
"Alhamdulillah pak, ini panen yang ke 9 kalinya setelah saya menjadi petani binaan CSR PT IKPP, dan panen kali ini lebih kurang 6 ton pak," ungkapnya Selasa 15 Agustus 2023 pagi.
Triyono menjelaskan, sejak tahun 2018 ia menjadi petani binaan CSR PT IKPP Perawang Mill, sejak itu pula dirinya mulai menggeluti dunia pertanian.
"Saya dulunya peternak pak, namun setelah saya ikut pelatihan dari CSR PT IKPP ini, saya mulai menggeluti dunia pertanian ini, dan Alhamdulillah hasilnya juga lumayan pak setiap panen nya," jelasnya.
- Sejumlah Pedagang di Inhil Teriak, Harga Kelapa Tak Kunjung Stabil, Rp 600 per kg di Petani
- Harga TBS Sawit Kian 'Mencekik', Warga Siak Menjerit
- Tuntaskan Masalah Perkelapaan di Inhil, H. Dani : Sudah Dianggarkan Rp32,7 Miliar
- Dolar AS Menguat di Tengah Kekhawatiran Pelambatan Ekonomi Zona Euro
- Pengusaha Muda Berbagi Kisah Lewat 'Saudagar Talks'
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada CSR PT IKPP yang telah memberikan peluang usaha kepadanya untuk belajar menjadi petani sukses.
Saat ini, dirinya menjual semangka hasil panennya di depan Bank Sinar Mas atau di depan gerbang masuk Utama, PT IKPP Perawang Mill, dan harga Semangka yang dijualnya lebih murah daripada harga Semangka dipasaran.
"Perkilonya saya jual Rp 6 ribu saja pak, karena di pasar saat ini harga Semangka mencapai angka Rp 8 ribu. Jika ingin membeli semangka saya saya mangkal di depan bang Sinarmas," ucapnya.
Sementara itu, Pimpinan PT IKPP Perawang Hasanudin The melalui pimpinan CSR PT IKPP Perawang Mill Murseno S, AP mengucapkan rasa syukur dan bangga atas capaian hasil panen petani binaannya. Ia pun berharap, apa yang diarih oleh Triyono bisa menjadi contoh juga untuk petani binaan lainnya.
"Alhamdulillah, apa yang diraih oleh Pak Triono ini merupakan usaha yang luar bias, semoga Pak Triono juga dapat menjadi contoh bagi petani binaan lainnya," sebutnya.
Tulis Komentar