Karhutla Kembali Kepung Riau, Status Siaga Segera Dibicarakan
RIAULINK.com - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Ahmad Hijazi menyatakan, akan segera mengantisipasi kebakaran lahan dan hutan (Karhutla).
"Mengenai karhutla makanya kita harus cepat antisipasi, saya akan komunikasikan dengan BPBD. Termasuk status penetapan siaga, kalau memang perlu cepat, kita siagakan cepat" katanya, Sabtu (5/1/2019).
Hal tersebut juga telah di diteksi oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru, pada hari ini. Ada 11 titik panas (Hotspot) dengan level confident diatas 50 persen di Sumatra.
Dari 11 hotspot atau titik panas tersebut, tujuh diantaranya ditemukan di Provinsi Riau, dua titik di Sumbar, satu titik di Sumsel dan satu titik di Kepri.
Di Riau, sebaran titik panas dengan level confident diatas 50 persen ini terdapat di empat kabupaten. Empat titik di Rohil, satu titik di Kota Dumai, satu titik di Bengkalis dan satu titik di Siak.
- Kabaharkam Komjen Moechgiyarto Kunjungi Lokasi Rencana Kawasan Agrowisata Jalan Lingkar
- Peringatan Hari Pohon Sedunia, BEM UNRI Tanam Satu Pohon untuk Anak Cucu
- Akibat Banjir Pasang Besar, Sejumlah Pasar di Meranti Sepi Pembeli, Budi: Pemkab Harus Ambil Langkah
- Air Sungai Siak Tercemar, Air Keruh dan Banyak Ikan Mati
- Anggota Kodim 0313/Kpr Turut Berjibaku Membantu Evakuasi Korban Banjir
Sedangkan firespot atau titik api berlevel confidence di atas 70 persen, berjumlah empat titik. Dengan sebaran dua diantaranya terdapat di Rohil, satu di Bengkalis dan satu titik lagi di Dumai. (Wan)
Tulis Komentar