Polda Riau sebut Tahun ini Terjadi Peningkatan Kasus Narkoba di Riau
RIAULINK.com - Jajaran Polda Riau mengungkapkan bahwa tahun ini terjadi peningkatan kasus narkoba di seluruh wilayah Riau.
Seperti disampaikan oleh Direktur Resnarkoba Polda Riau, Kombes Pol Haryono, jelang akhir tahun ini tercatat ada 1.830 kasus yang ditangani dengan jumlah tersangka sebanyak 2.538 orang.
Di sampung itu, barang bukti penangkapan juga mengalami peningkatan. Untuk jenis sabu-sabu, jumlah tahun ini meningkat menjadi 325 Kg dibanding tahun sebelumnya 121 Kg. Demikian juga dengan pil ekstasi yang dulunya 208 ribu butir meningkat tahun ini menjadi 218 ribu butir.
"Semuanya meningkat dalam jumlah. Termasuk juga happy give menjadi 20.058 butir dan ganja 35 Kg," cakap Haryono.
Untuk pengungkapan kasus terakhir, sebut Haryono, pihaknya berhasil mengungkap 32 Kg sabu-sabu dan 18 ribu butir happy five. Kasus penangkapan di tiga tempat itu hingga kini masih dalam proses pengembangan.
"Barang bukti tersebut rencana akan kita musnahkan pada Jumat nanti bertepatan dengan apel pembukaan Operasi Lilin 2018," pungkas Haryono.
Tulis Komentar