Tips Merawat Kulit Bibir yang Tipis dan Sensitif

RIAULINK.com - Selama ini, tanpa sengaja kamu mungkin lebih fokus dalam merawat kulit wajah hingga melupakan area lainnya, termasuk bibir. Padahal, bagian wajah yang satu ini seringkali berkontakan langsung dengan lipstik, yang mana jika tidak dirawat dapat menimbulkan berbagai permasalahan, salah satunya kekeringan. Begitu pula dengan kamu yang hobi bergonta-ganti lipstik, berhati-hatilah! Pasalnya, kulit bibir bisa jadi sensitif, lebih tipis, dan kemungkinan akan timbul efek perih yang mengganggu. Jika hal tersebut sudah terlanjur terjadi, pastikan kamu melakukan hal ini untuk merawatnya agar kembali sehat!

Menghentikan Kebiasaan Menjilat Bibir

Dilansir oleh howstuffworks.com, menjilat bibir memang awalnya akan memberikan rasa nyaman karena menjadikannya terasa lebih lembap dan tidak kering lagi. Sayangnya, kebiasaan ini justru akan membuat kondisi bibir semakin bertambah kering. Hal ini disebabkan karena kulit bibir tidak memiliki membran pelindung sebanyak yang dimiliki bagian kulit lainnya, sehingga air liur yang mengenai bibir akan menguap dan membuatnya semakin kering.

Menghindari Kandungan Fenol

Jika kamu pernah menikmati sensasi dingin saat menggunakan sebuah lip balm, dapat dipastikan lip balm tersebut mengandung fenol atau menthol. Beberapa produsen kecantikan yang memproduksi lip balm biasanya akan menawarkan beragam rasa dan aroma, termasuk juga mint. Akan tetapi, alangkah baiknya jika kamu tidak memilih produk yang mengandung cooling sensation karena kemungkinan besar lip balm tersebut mengandung fenol yang dapat meningkatkan sensitivitas sekaligus menjadikannya lebih kering.

Tetap Lakukan Eksfoliasi

Tidak hanya kulit wajah dan tubuh yang perlu di eksfoliasi, kulit bibir pun membutuhkannya. Hal ini penting dilakukan untuk menghilangkan sel-sel kulit mati yang menumpuk pada permukaan bibir. Sebelum mulai mengeksfoliasi, pastikan kamu memilih bahan atau produk yang tidak memiliki butiran scrub yang terlalu kasar dan abrasif, mengingat kulit bibir sangatlah tipis. Apabila kamu menggunakan produk yang terlalu kasar, bisa-bisa kamu malah akan mengalami iritasi pada kulit bibir.

Manfaatkan Lemon dan Madu

Penggunaan bahan-bahan alami untuk perawatan kecantikan memang sudah lumrah dilakukan banyak wanita. Di antara banyaknya bahan alami yang tersedia, lemon dan madu menjadi dua bahan yang dipercaya efektif dalam mengatasi bibir yang kering dan pecah-pecah. Lemon dapat menghilangkan sel kulit mati sekaligus mencerahkan warna bibir. Sedangkan madu, dipercaya efektif dalam melembapkan bibir yang kering. Jika kamu memiliki kedua bahan ini di rumah, mulailah dengan mencampur kedua bahan ini, kemudian mengoleskannya pada bibir secara rutin untuk mendapatkan tampilan yang sehat serta lembut.