Riau

Said Hasyim Hadiri Kegiatan Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Riau 2018

PEKANBARU, RIAULINK.COM - Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim di dampingi Inspektur Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti Drs H Suhendri MSi, menghadiri acara Gelar Pegawasan  Daerah Provinsi Riau Tahun 2018, bertempat di Ballroom Grand Hotel Jatra, Kota Pekanbaru, Rabu (5/12/2018).

Menyikapi kegiatan itu Wakil Bupati H. Said Hasyim mengungkapkan, sangat penting dalam rangka memberikan pengetahuan dan pemahaman terkait pengawasan internal yang dilaksanakan oleh dinas terkait dalam rangka mewujudkan Good Goverment.

"kita harapkan kedepan pengawasan yang dilaksanakan dapat lebih matang sehingga perencanaan kegiatan dapat berjalan dengan efektif,  efisien,  tepat sasaran dan mampu mensejahterakan masyarakat," papar Wabup.

Lebih jauh disampaikan Wabup H. Said Hasyim, pengawasan internal itu juga dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang berwibawa dan Akuntable.

"Dan itu sudah terbukti dengan diraihnya penghargaan APIP level 3 kepada Pemkab. Meranti,  WTP 6 kali berturut-turut dan SAKIP B serta penghargaan lainnya," Papar Said Hasyim.

Kedepan ia berharap kepada seluruh OPD Se- Kabupaten Kepulauan Meranti untuk terus membangun budaya integritas dalam mewujudkan tata kelola pemerintah yang baik, bersih dan efesien.

Sementara itu, Plt Gubernur Riau H. Wan Thamrin Hasyim yang di wakili olehInspektur Daerah  Provinsi Riau Drs Evandis Fajri, AK CA mengatakan, acara gelar pengawasan daerah ini merupakan instrumental dalam menjalankan tata pemerintahan yang baik dan berwibawa dalam bentuk  perencanaan yang matang maupun sistem lainnya.

Hal itu sejalan dengan tujuan Visi dan Misi Pemerintah Provinsi Riau terkait pengelolaan aset negara dan keuangan pemerintah agar lebih efektif, efisien, efektif dan mendapatkan hasil yang memuaskan.

"mari kita sempurnakan pengawasan daerah agar mendapatkan hasil yang memuaskan," Harapnya.

Hal itu menurut Inspektor Provinsi sesuai dengan kewajiban pemerintah daerah dalam  memberikan pembinaan kepada seluruh OPD-nya secara tegas, lugas dan efektif dalam mewujudkan pemerintahan daerah yang lebih baik lagi kedepan.

Sekedar informasi, yang hadir menjadi narasumber dalam acara tersebut Kabag Analis dan Evaluasi hasil pengaduan Kemendagri RI, Ahmad Husin Thamrin MSi, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Riau Didik Sadikin, Ak MSi, Perwakilan Kejati Riau Subhan SH MH, Kepala Inspektor Kabupaten/ Kota dan undangan lainnya.