Pendidikan

Buka Perkemahan Pramuka Persaudaraan Antar Santri, ini Harapan Wawako Dumai

Keterangan : Wawako Dumai, Eko Suhardjo saat menyalami salah seorang santri peserta perkemahan.(hms)

DUMAI, RIAULINK.COM - Wakil Wali Kota Dumai, Eko Suhardjo  membuka pelaksanaan perkemahan Pramuka Persaudaraan antar santri pondok modern di Pesantren Modern Alam Qur'an Bagan Keladi, Kecamatan Dumai Barat, Jumat (24/1/2020) sore.

Sebelum memberikan sambutannya, Wawako Dumai terlebih dahulu melakukan pemeriksaan pasukan dan peserta yang kemudian dilanjutkan pelaksanaan upacara pembukaan dengan bertindak sebagai inspektur upacara.

Pada sambutannya, Eko merasa bersyukur jika para santri memiliki komitmen, karena melalui Pramuka ini mereka bisa mengembangkan potensi pada dirinya.

Menurutnya, event perkemahan ini menjadi ajang silaturrahmi antar santri pesantren dan menjadi media peningkatan kreatifitas selain itu untuk membangun minat terhadap gerakan Pramuka demi meningkatkan etos kerja yang tinggi.

"Dengan prinsip kesederhanaan, kemandirian dan mendorong santri untuk aktif, mandiri, unggul, demi negara dan agama termasuk solidaritas dan kerjasama antar sesama umat,"ucap Dumai Dua ini menimpali.

"Untuk itu diharapkan para santri lebih giat belajar agama dan jadikan benteng dalam menghadapi kemajuan zaman, sehingga bisa melanjutkan kepemimpinan bangsa dan negara ini,"kata Eko.

Ia juga mengajak seluruh peserta upacara dari kalangan santri itu untuk meneriakan yel-yel Pramuka.

"Guna mengobarkan kehidupan berbangsa yang lebih kuat dan bermartabat,"katanya.

Sementara itu, Lurah Bagan Keladi Dwi Dharma Surya mengajak para santri dan peserta pramuka untuk mengikuti kegiatan perkemahan dengan riang gembira dan penuh persahabatan.

"Ikuti kegiatan pramuka ini penuh persahabatan dan juga terus menjalankan perintah agama untuk selalu berbuat baik dengan sesama,"kata Surya sapaan akrabnya.

Dia juga mengajak santri untuk bergiat dalam naungan panji-panji gerakan pramuka yang berdasarkan Pancasila dan menjunjung tinggi perbedaan serta kebinekaan.

"Sehingga diharapkan gerakan pramuka terus melahirkan kegiatan positif untuk pembinaan kaum muda, karena pramuka juga menjadi kunci utama yang berperan besar dalam suplemen pendidikan formal,"tukasnya.(Humas/Kll)