Pendidikan

Semangat Luar Biasa dari Guru PAUD untuk Kemajuan Pendidikan Pasir Limau Kapas

ROKANHILIR, RIAULINK.COM - Terik matahari siang itu cukup menyengat, namun keceriaan tetap terpancar dari wajah Miskiyah S.Pd., dan para anak-anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) PKBM Bina Ilmu, Pasir Limau Kapas.

Ia hanya menaiki sepeda motor melewati pelataran jalanan di Panipahan kota terapung di Pesisir Rohil. "Begitulah aktivitas sehari-hari saya jika badan dalam keadaan sehat mengantarkan anak-anak pulang kerumah masing-masing," Kata Miskiyah, Kamis (23/1/2020).

Belasan anak diantar dan dipastikan selamat sampai di rumah dengan sepeda motor yang Ia tumpangi juga sangat ramai karena selain membonceng anak-anak, kiri kanan bagian motor bergelantungan aneka kerupuk olahan yang ia titipkan di warung-warung setiap harinya.

Selain Kepala Sekolah PAUD PKBM Bina Ilmu ia juga Ketua Himpaudi Kecamatan Pasir Limau Kapas. "Itulah pak kegiatan saya sehari-hari di Panipahan selain sebagai tenaga sukarela saya membatik tulis pesisir palika dan membuat olahan hasil laut," katanya.

Miskiyah mengaku apa yang Ia lakukan ikhlas demi mengabdi untuk Negri Rokan Hilir secara umum dan khususnya Kecamatan Pasir Limau Kapas. Selain itu juga UMKM binaanya sudah melalang buana baik di Riau maupun di luar provinsi.(dgt)