Metropolis

Seru, Gowes Merdeka Bersama Kodim 0314/Inhil

INHIL, RIAULINK.COM - Ratusan peserta memeriahkan Fun Bike Kodim 0314/Inhil dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Ke - 74 RI, Ahad (18/8) pagi.

Mengambil titik start di pintu Gerbang Markas Kodim (Makodim) 0314/Inhil, para peserta yang berasal dari berbagai kalangan ini bersepeda (Gowes) menempuh jarak 12 Km dengan rute melalui Jalan Ahmad Yani, Jalan Sudirman, Jalan Swarna Bumi, Jalan Pekan Arba, Jalan Telaga Biru, jalan sapta Marga hingga sampai titik Finish di Gerbang Makodim kembali.

Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Andrian Siregar, S.I.P didampingi Kasdim 0314/Inhil Mayor Inf Untung Kusmanto tampak menikmati perjalanan Fun Bike bertemakan "Gowes Merdeka" ini.

Komandan Kodim 0314/Inhil, Letkol Inf Andrian Siregar, S. I. P, berharap, fun bike ini bisa menumbuhkan dan mengembangkan komunitas olahraga sepeda yang ada di Inhil.

“Gowes ini juga untuk menjalin silaturahmi antara TNI dan Rakyat, agar terbentuk dan terwujudnya Kemanunggalan TNI – rakyat,” ujar Dandim dalam sambutannya.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim juga tidak lupa mengimbau kepada seluruh Masyarakat agar tidak membakar lahan atau hutan yang akan merugikan kesehatan masyarakat banyak.

“Saya imbau masyarakat untuk menjadi agen agen Masyarakat peduli api dan cinta lingkungan,” ucapnya.

Selain gowes, acara juga diisi dengan ramah tamah di lapangan apel Kodim 0314/Inhil serta penyerahan cinderamata kepada awak media mitra Kodim 0314/Inhil.

Tampak hadir dalam gowes tersebut antara lain,Kepala Beacukai Inhil, Kabag ops Polres Inhil, Kejari Inhil, Kalapas Tembilahan, Kepala Pelindo Tembilahan, Kepala Cabang BRI Tembilahan dan tamu undangan lainnya.