Riau

Pastikan Pemilu Berjalan Aman, Bhabinkamtibmas Polsek Bangko Lakukan Giat Sambang Warga 

ROHIL, RIAULINK.COM - Dalam upaya Menjaga Kamtibmas situasi tetap Aman dan kondusif menjelang pemilu tahun 2024, seluruh bhabinkamtibmas polsek bangko melakukan sambang warga di wilayah binaannya, kegiatan tersebut dilaksanakan, Senin (5/1/2024).

Kapolsek Bangko Kompol Ihut M.T Sinurat mengatakan, bahwa Kegiatan sholat berjamaah yang dilaksanakan oleh seluruh bhabinkamtibmas polsek bangko serta subsektor pekaitan di desa binaan masing-masing adalah untuk mengajak masyarakat untuk tetap menjaga situasi tetap Aman dan kondusif

"Dimana di sela kegiatan tersebut para bhabinkamtibmas memberikan himbauan serta mengajak masyarakat untuk tetap menjaga situasi tetap kondusif, dan diharapkan selama  pelaksanaan hingga berakhirnya pemilu 2024 nantinya masyarakat memberikan hak suara dan tidak golput, dan juga tidak menjadikan masalah apabila ada perbedaan pendapat," Ujar kapolsek Bangko.

Lanjut Kapolsek, Secara umum hingga saat ini situasi di kecamatan bangko dan pekaitan saat ini terdapat aman kondusif, terdapat 13 orang personil bhabinkamtibmas polsek bangko dan 6 orang personil bhabinkamtibmas di polsubsektor pekaitan, yang mewakili masing masing  kepenghuluan dan kelurahan.

"Selain membina kelurahan dan desa, para bhabinkamtibmas juga melaksanakan cooling system dalam rangka pemilu damai 2024 ini," Imbuhnya.