Riau

Jadi Narasumber, Kapolsek Rangsang Barat Sosialisasi Bahaya Narkoba 

MERANTI, RIAULINK.COM - Iptu Roly Irvan, S.H.,M.H selaku Kapolsek Rangsang Barat menjadi Narasumber dalam agenda Sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba, yang bekerjasama dengan Pemerintah desa Lemang, Ahad (10/12/2023) pagi.

Kegiatan ini merupakan bentuk Sinergitas antara Pemdes Lemang dengan Polsek Rangsang Barat yang dihadirkan oleh Kasi Pemerintah Kecamatan Rangsang Barat Subri, kades Lemang Herman, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat dan puluhan pelajar dari tingkat SMP, MTS, dan SMA yang merupakan warga desa Lemang.

Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Andi Yul Lapawesean Tenri Guling SH SIk MH, melalui Kapolsek Rangsang Barat IPTU Roly berharap dan mengajak bersama masyarakat untuk memberantas peredaran Narkoba dan saling menjaga anak-anak pelajar.

“Bagaimana mencegahnya yaitu dengan cara membentengi diri dan keluarga dari orang-orang yang menawarkan kita narkoba. Untuk rekan-rekan ketahui, sel tahanan Polres Meranti sebagian besar dihuni oleh para pelaku narkoba, Pemberantasan narkoba tidak hanya oleh Kepolisian ataupun BNN namun kita semua bisa melakukan itu dengan cara melaporkan” Katanya

Kegiatan Sosialisasi ini dijelaskan Kapolsek Rangsang Barat akan tetap berjalan ke desa-desa yang ada diwilayah kerjanya.

"Kami butuh dukungan dan support mayarakat untuk bersama-sama memberantas peredaran Narkoba diwilayah kami, mari selamatkan anak-anak penerus bangsa dari Narkoba," ajaknya.

Sementara itu, kades Lemang Herman menyampaikan kalau kegiatan tersebut merupakan bentuk Sinergitas antara Pemdes Lemang dengan Polsek Rangsang Barat,serta peran bhabinkamtibmas yang sangat kita butuhkan dalam membantu kami di desa ini.

"Kami mewakili masyarakat desa lemang sangat membutuhkan kegiatan ini, sehingga Masyarakat mengetahui langsung apa itu narkoba dan hukumnya serta dampak dari memakai maupun mengedar Narkoba," kata Herman.