Riau

Camat Bangko Bersama Masyarakat Pulau Baru Nonton Bareng G30S/PKI

ROHIL, RIAULINK.COM - Ratusan Masyarakat RT 14 RW 004 Kelurahan Bagan Barat, Kecamatan Bangko Antusias menyaksikan pemutaran Filem Penumpasan Penghianatan Gerakan 30 September( G30S/PKI) di Jalan Pulau Baru Bagansiapiapi, Sabtu (30/9/2023). 

Kegiatan Nonton bareng tersebut dihadiri oleh Camat Bangko Aspri Mulya,S.STP, MSi, Lurah Bagan Barat Rina SP,d, Bati Tuud Koramil 01 Bangko Pelda Wan Fahrizal, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bagan Barat Bripka Azwar,  Ketua RT 14 Lutfi, RW M. Adilen, Ketua RT 24 Robet, Organisasi Pemuda Bangko Gas Pol, Rohil Peduli, Karang taruna kecamatan Bangko, DMI kecamatan Bangko, dan Masyarakat RT 14 RW 004 Jalan Pulau Baru Kelurahan Bagan Barat.

Camat Bangko Aspri Mulya,S.STP, MSi Usai Nonton bareng Filem G30S PKI menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan bekerjasama dengan Lurah Bagan Barat, RT 14 RW 004, Organisasi Pemuda, DMI kecamatan Bangko, dan masyarakat jalan pulau Baru.

" Kami dari kecamatan Bangko melaksanakan Nobar Filem G30S/ PKI yang mana kegiatan ini bekerjasama dengan Lurah Bagan Barat,  RT 14 RW 004, Bangko Gas Pol, Rohil Peduli, Karang taruna kecamatan Bangko dan DMI kecamatan Bangko, Alhamdulillah masyarakat sangat antusias pada malam hari ini," Ucap Camat.

Kenapa filem ini harus kita tayangkan setiap tanggal 30 September, karena ini perlu diketahui bahwasanya Filem G30S PKI adalah peristiwa bersejarah yang akan selalu diingat oleh seluruh masyarakat Indonesia, dimana 7 pahlawan Revolusi Indonesia gugur dalam suatu pergerakan yang memiliki banyak ragam penyebutannya.

" Presiden Soekarno menyebut peristiwa ini dengan istilah (Gestok) Gerakan 1 Oktober, sementara presiden Soeharto menyebutkan Gestapu (gerakan September 30, kemudian pada masa orde baru presiden Soeharto merubah sebutannya menjadi G30S/PKI, jadi kita sebagai anak bangsa tentunya harus melihat siapa siapa pahlawan kita yang kita lihat bersama ada 7 Jendral yang dibunuh secara keji oleh PKI," Sebut Camat.

Camat Aspri juga menyampaikan bahwa kegiatan nonton Bareng ini kita akan laksanakan setiap Tahunnya dengan lokasi yang berbeda beda, Tahun ini dikelurahan Bagan Barat,Tahun depan insya Allah kita akan laksanakan di Kepenghuluan kepenghuluan atau di kelurahan kelurahan bersama sama  nonton bareng Filem G30S/ PKI ini.

" Insya Allah kita akan koordinasi dengan kelurahan ataupun kepenghuluan agar supaya setiap tanggal 30 September tersebut itu dilaksanakan nonton bareng Filem G30S PKI ditempatnya masing-masing, baik itu di kelurahan maupun di kepenghuluan yang ada di kecamatan Bangko ini, insya Allah dengan adanya program seperti ini kita bisa duduk bersama sama bisa menyaksikan begitu kejamnya G30S PKI ini," Imbuhnya.