Sosial

Peduli Sesama, Satlantas Polres Bengkalis Bagikan 500 Bungkus Takjil

BENGKALIS, RIAULINK.COM - Satlantas Polres Bengkalis bagikan 500 bungkus Takjilan secara geratis kepada masyarakat. 

Pembagian Takjilan tersebut merupakan kegiatan yang dilaksanakan gunaendekatkan diri kepada masyarakat sekitar juga sebagai bentuk rasa kepedulian kepolisian kepada masyarakat. 

Kegiatan yang dilaksanakan didepan kantor Satlantas Polres Bengkalis jalan antara, kecamatan Bengkalis.

Ketika dikomfirmasi, kapolres bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro SH, S.I.K  MH melalui kasat lantas polres bengkalis AKP kaliman siregar SH membenarkan kegiatan tersebut, Sabtu (25/03/2023).

"Benar kita hari ini melaksanakan kegiatan berbagi Takjilan kepada para pengguna jalan raya. Ada sekitar 500 bungkus Takjilan yang kita bagikan secara gratis kepada masyarakat," ujar Kasatlantas AKP Kaliman Siregar tersebut.

Pembagian takjil kita lakukan di tiga tempat yang berbeda beda. Yakni di Jalan antara depan kantor lantas polres Bengkalis, pelabuhan Roro air putih dan panti asuhan dayang dermah bengkalis.

Kegiatan ini insyaallah akan kita laksanakan secara kontinyu selama bulan suci Ramadhan. Mudah mudahan kegiatan yang kita laksanakan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

"Insya Allah kegiatan ini akan kita laksanakan selama bulan suci Ramadhan, disamping itu juga kami mengingatkan kepada masyarakat yang berkendaraan baik roda dua maupun roda empat agar tetap menjaga keselamatan selama berkendaraan, gunakan kelengkapan selama berkendara dan patuhi segala aturan yang berlak," tutup AKP Kaliman Siregar.