Sosial

BPBD Riau: Banjir Rob di Kepulauan Meranti Sudah Ditangani Tim Gabungan

PEKANBARU, RIAULINK.COM - Sejumlah daerah di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau diterjang banjir rob sejak, Senin (23/1/2023). Diketahui banjir ini terjadi karena meningkatnya intensitas air pasang sehingga naik ke darat.

Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Riau Edy Afrizal mengatakan, laporan terkait hal itu sudah diterima pihaknya di Provinsi. Menurutnya, tim gabungan sudah turun ke lokasi untuk memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak.

“Sejauh ini sudah ditangani oleh tim-tim gabungan di sana,” katanya, Selasa, Edy Afrizal, Selasa (24/1/2023).

Edy menjelaskan, yang terjadi di beberapa daerah di Kabupaten Kepulauan Meranti itu memang bukan kategori banjir besar.

Ia juga menjelaskan, banjir dipicu naiknya air laut karena pasang besar yang dipengaruhi oleh curah hujan tinggi, terutama di wilayah pesisir Riau.

“Sejak awal kami sudah mengingatkan kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi banjir rob di sana. Terutama terhadap analisa BMKG terhadap kondisi cuaca saat ini,” tambahnya.

Dia menambahkan, Pemprov Riau meminta kepada kabupaten/kota yang terdampak agar menyiagakan semua sumber daya baik personel maupun peralatan hingga mengaktifkan posko.