Internasional

Tragis, Menteri Rusia Meregang Nyawa Ketika Menyelamatkan Seorang Juru Kamera

Menteri Kedaruratan Rusia Yevgeny Zinichev/Net

RIAULINK.COM - Peristiwa tragis menimpa Menteri Kedaruratan Rusia Yevgeny Zinichev hingga membuatnya meninggal dunia. Menteri 55 tahun itu menutup usia saat berusaha menyelamatkan nyawa seseorang.

Insiden tersebut tersebut terjadi selama latihan di Arktik, Kutub Utara pada Rabu (8/9).

"Zinichev meninggal secara tragis dalam menjalankan tugas ketika dia menyelamatkan nyawa seseorang di latihan antardepartemen untuk melindungi zona Arktik dari keadaan darurat," kata kementerian.

Menurut laporan Sputnik, Zinichev sedang berdiri di tepi tebing, ketika seorang juru kamera terpeleset dan jatuh. Zinichev kemudian langsung terjun dari tebing berusaha menyelamatkannya namun menabrak batu hingga mendapat luka serius.

"Ada cukup banyak saksi, tidak ada yang punya waktu untuk memikirkan apa yang terjadi ketika Zinichev melemparkan dirinya ke air untuk orang yang jatuh dan menabrak batu yang menonjol," cuit pemimpin redaksi media Rusia RT, Margarita Simonyan.

Baik Zinichev maupun juru kamera tersebut di rawat di rumah sakit tetapi meninggal di helikopter layanan darurat.

Jurubicara Kremlin, Dmitry Peskov mengatakan Presiden Vladimir Putin telah mengetahui insiden tersebut dan menyatakan belasungkawanya.

"Presiden Putin menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas kematian tragis Yevgeny Zinichev. Mereka dihubungkan oleh kerja bersama selama bertahun-tahun. Ini adalah kehilangan besar. Presiden mengirim pesan dengan belasungkawa kepada keluarga dan teman-teman menteri," kata Peskov.

Sebelum menjadi menteri, Zinichev adalah pengawal dan pembantu pribadi Putin. Ia juga sempat memegang sejumlah jabatan, termasuk Wakil Direktur Dinas Keamanan Federal dan penjabat Gubernur Kaliningrad.