Politik

Ini Target DPC Hanura Kepulauan Meranti di Tahun 2024

MERANTI, RIAULINK.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Provinsi Riau berkunjung ke Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura Kabupaten Kepulauan Meranti dalam rangka pendidikan politik dan konsolidasi untuk persiapan verifikasi partai politik, bertempat di Sekretariat DPC Hanura Kepulauan Meranti, Jalan Alahair, Sabtu (10/7/2021) siang. 

Kehadiran Wakil Ketua (Waka) Bidang Organisasi DPD Hanura Provinsi Riau, Efrizal SIp didampingi Wakil Ketua Bidang Kaderisasi, Hendri Neldi SSos dan Wakil Ketua Bidang Keanggotaan, Hasianta Manalu SH, disambut langsung oleh Ketua DPC Hanura Kepulauan Meranti, Ramlan Abdullah didampingi Sekretaris sekaligus anggota DPRD Kepulauan Meranti, Dedi Yuhara Lubis serta sejumlah pengurus lainnya. 

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD Hanura Provinsi Riau, Efrizal SIp mengungkapkan bahwa kunjungan pihaknya ke Sekretariat DPC Hanura Kabupaten Kepulauan Meranti dalam rangka konsolidasi dan pendidikan politik, kemudian mengkroscek segala administrasi dalam rangka persiapan menghadapi pemilu di tahun 2024.

"Insyaallah di awal tahun 2022 proses verifikasi dan administrasi dan verifikasi faktual yang akan dilakukan oleh KPU, insyaallah pada hari ini di DPC Hanura Kabupaten Kepulauan Meranti hasil pantauan dari kegiatan kami tadi cukup rapi dan bagus, segala administrasi yang dibutuhkan untuk verifikasi tersebut sudah lengkap dan hal ini akan kami laporkan ke pimpinan kami di provinsi kemudian pimpinan kami DPP Hanura di Jakarta bahwa DPC Hanura Kepulauan Meranti telah siap untuk melaksanakan verifikasi faktual oleh KPU," ujarnya.

Kemudian kata Efrizal, ditargetkan di tahun 2024 nanti minimal satu dapil akan memperoleh satu kursi, kemudian target utama di Dapil Tebingtinggi minimal 2 kursi di DPRD Kepulauan Meranti. 

"Kami yakin dan percaya dibawah kepemimpinan bapak Ramlan ini beliau juga sangat berpengalaman dalam berorganisasi apalagi didampingi sekretaris bapak Dedi Yuhara yang juga merupakan anggota DPRD Kepulauan Meranti. DPC Kabupaten Kepulauan Meranti akan besar di tahun 2024" ungkapnya.

Sementara itu, Ketua DPC Hanura Kepulauan Meranti, Ramlan Abdullah mengucapkan terimakasih kepada DPD Hanura Provinsi Riau yang telah hadir dan berkunjung sekaligus silaturahmi ke DPC Kepulauan Meranti. 

"Alhamdulillah semua yang diminta telah kita persiapkan dan kita serahkan hari ini,  mudah-mudahan arahan, bimbingan DPD dan DPP tetap kita harapkan di DPC ini dengan sinergitas dan dengan kerjasama di tahun 2024 kita bisa menang di Kabupaten Kepulauan Meranti minimal kita dapat satu dapil satu kursi dan perjuangan itu akan dapat kita wujudkan karena kerjasama yang terjalin baik. Kami juga sangat berharap kepada masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti mari bersama Hanura, kami tidak tidak akan berkhianat, kita akan bersama rakyat dan itu kami buktikan dengan teman kita Dedi Yuhara Lubis meski hanya satu kursi luarbiasa menampung dan memperjuangkan aspirasi masyarakat," ungkapnya.

Kemudian lanjut Ramlan, apabila satu dapil satu kursi akan mempunyai kekuatan yang lebih besar lagi untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti nantinya. 

"Kami dulu bercita-cita disaat memekarkan Kabupaten Kepulauan Meranti, saya terlibat dalam pemekaran tahun 2002 sampai 2008 cita-cita kami bagaimana memberi pelayanan prima kepada masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti karena kita sudah kabupaten dan usia kabupaten hari ini sudah 12 tahun kami baru diluar sistem saat ini dan insyaallah didalam sistem nanti akan berbuat lebih maksimal untuk membangun kabupaten yang kita cintai ini dan mengembangkan Partai Hanura di 12 kabupaten se Provinsi Riau nantinya bersama DPD," pungkasnya. (Aldo)..