Opini

Makna, Hakikat serta Peran Penting Seorang Guru dalam Dunia Pendidikan

Ilustrasi.net

Seorang guru tidak hanya sebagai pendidik dan pengajar. Namun, ia juga sebagai pemimpin bagi siswa didalam kelas, pemegang kendali dan pengambil keputusan saat melaksanakan pembelajaran. 

Guru sebagai pendidik harus bisa menjadi pemimpin yang disukai, dipercaya, mampu membimbing, berkepribadian, serta abadi sepanjang masa.

Kepemimpinan seorang guru dalam pendidikan sangat berpengaruh dalam keberhasilan prestasis peserta didik, baik akademi maupun non akademi. Saat ini peran guru sebagai teladan seolah luluh oleh keegoisan peserta didik, pengaruh teknologi, dan juga keapatisan guru. 

Ki Hajar Dewantara merupakan salah tokoh pendidikan yang berdedikasi sebagai guru, pendidik, pembimbing, dan pejuang yang hingga saat ini terus terpatri dan abadi di masyarakat indonesia.

Sekolah dan kelas adalah suatu organisasi, dimana guru adalah sebagai pemimpinnya. Guru berkewajiban mengadakan supervise atas kegiatan belajar murid, membuat rencana pengajaran bagi kelasnya, mengadakan manajemen belajar sebaik-baiknya, melakukan manajemen kelas, mengatur disiplin kelas secara demokratis (Hamalik, 2004;14)

Kepemimpinan guru dikelas adalah kemampuan untuk mempengaruhi dan menggerakkan siswa untuk mencapai tujuan pembelajaran dikelas. Guru juga dapat menjadi seorang pemimpin pada saat proses pembelajaran berlangsung baik di dalam kelas maupun di luar kelas. Tujuan guru dapat memimpin siswa sesuai dengan fungsi kepemimpinan yang berkaitan dengan tujuan pembelajaran yang di capai.

Guru memiliki gaya kepemimpinan yang berbeda disetiap kepemimpinannya, ada yang otoritar, ada yang Laizzes faire (kebebasan), dan ada juga yang demokratis. 

Kepemimpinan guru merupakan proses untuk mempengaruhi orang lain yang didalamnya berisi serangkaian tindakan atau perilaku tertentu terhadap individu yang dipengaruhinya. Kepemimpinan guru tidak hanya sebatas pada peran guru dalam konteks kelas pada saat berinteraksi pada peserta didik tetapi menjangkau pula peran guru dalam berinteraksi dengan kepala sekolah dan rekan sejawat, dengan tetap mengacu pada tujuan akhir yaitu terjadinya peningkatan proses dan hasil belajar siswa.

Penulis : M.Rifki Solana, Tri Mularsih, Tri Rika Safitri

(Mahasiswa semester 6, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Riau)