Lingkungan

Pemdes Kuala Selat Gelar Sosialisasi Edukasi Pencegahan Covid-19

INHIL, RIAULINK.COM - Pemerintah Desa (Pemdes) Kuala Selat bersama Kapustu Kuala selat Laksanakan Sosialisasi Edukasi Pencegahan Penularan Covid-19, Senin (03/05/2021).

Kepala Desa Kuala Selat, Imam Taufik menyebut bahwa Sosialisasi Edukasi Pencegahan Penularan Covid-19 dilakukan karena mengingat Saat ini Kabupaten Inhil sudah memasuki Zona Orange.

"Selain itu, Sosialisasi ini juga dilaksanakam karena tinggal menghitung hari lagi Lebaran Idul Fitri 1442 H, Tentunya rawan akan kontak fisik dengan keluarga yang pulang kampung yang datang dari berbagai daerah," Sebutnya kepada Riaulink.com.

"Oleh karena itu, kita selalu ingatkan warga agar selalu mematuhi protokol kesehatan yakni dengan cara 3M : Memakai maskes, Menghindari kerumunan serta Mencuci tangan pakai sabun," Tambahnya.

Terakhir, Imam Taufik menyebut bahwa mencegah penyebaran Covid-19 lebih baik dari pada mengobati. (Jb)