Metropolis

Usai Melantik, Bupati Meranti Ultimatum Tegas BPD

MERANTI, RIAULINK.COM - Setelah dilantik, Bupati Meranti H Muhammad Adil SH menegaskan kepada Badan Permusyawaratan Desa (BPD) tidak 'Bermain Mata' dengan Kepala desa (Kades).

Hal ini disampaikan H Muhammad Adil SH saat dirinya memberikan amanat kepada Ratusan BPD yang baru dilantik di Halaman Kantor Bupati Meranti, Jalan Dorak Selatpanjang, Jum'at (26/03/2021) pagi.

Disampaikan H Adil BPD tetap tugasnya mengawasi desa, dan BPD lebih selektif tentang Program-program desa dan desa kita minta tetap mengacukan 7 Progam Strategis.

"Apabila desa singkron dengan 7 Progam Strategis otomatis progam Kabupaten sampai di desa. Sementara jika Desa tidak mengacu pada itu (Program Strategis,red) maka jangan disahkan APBDes," jelas H Adil

Terkait BPD jangan bermain mata dengan Kades, Setahu H Adil ketua BPD kadang-kadang Gengnya dengan Kepala desa.

"BPD tidak boleh seperti itu terlalu dekat dengan kades, dan harus mengikuti aturannya saja. insyallah, BPD dan kades akan kita lakukan Bimtek dalam waktu dekat," terangnya.

Ditambahkan H Adil BPD merupakan lembaga perwujudan demokrasi dalam penyelenggaraan pemerintahan desa. 

"Dalam Permendagri No.110/2016 Tugas Badan Permusyawaratan Desa (BPD) mempunyai fungsi, membahas dan menyepakati Rancangan Peraturan Desa bersama Kepala Desa, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat Desa, dan melakukan pengawasan kinerja Kepala Desa," tambahnya. (Aldo)