Riau

Kajati Riau Lantik Enam Kajari dan Asisten Bidang Pembinaan yang Baru

PEKANBARU, RIAULINK.COM - Enam orang Kepala Kejaksaan Negeri dan Asisten Bidang Pembinaan di lantik 
Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Jaja Subagja, Senin (26/2/2021).

"Keenam Kepala Kejaksaan Negeri dan Asisten Bidang Pembinaan sudah dilantik. Diantaranya ada promosi, selain itu juga kebutuhan organisasi," ucap kata Kajati Riau, Jaja Subagja.

Jaja Subagja berharap, agar yang baru saja dilantik, cepat beradaptasi dengan pegawai ataupun masyarakat," ujarnya.

"Saya mengharapkan juga apa yang diprogramkan oleh bapak Jaksa Agung agar bisa melaksanakannya di daerah. Begitu juga pelaynan-pelayanan terhadap masyarakat harus dilayani dengan baik dan ramah sehingga dia bisa bekerja dengan baik dan bisa diterima dikalangan masyarakat masing-masing Kajari," sambungnya.

Tidak berhenti mengingatkan kepada anggotanya, Jaja Subagja memberi pesan khusus terhadap pejabat yang baru dilantik agar tidak membuat perbuatan tercela serta manjaga nama baik marwah kejaksaan.

"Harus melakukan perlayanan terbaik. Karena kejaksaan itu bukan milik orang Adhyaksa saja melain juga milik rakyat. Jadi semua harus transparan dan harus melakukan hal-hal yang ramah. Jangan sampai orang yang ke kejaksaan merasa takut. Masuk kekejaksaan disambut dengan baik dan keluar dari kejaksaan jangan ada yang cemberut," tandasnya.

Adapun enam orang yang dilantik itu sebagai berikut :

Kepala Kejaksaan Negeri Kampar, Suhendri digantikan oleh pejabat yang baru, Arif Budiman.

Kepala Kejaksaan Negeri Siak Aliansyah digantikan dengan yang baru, Dharmabella Timbasz.

Kepala Kejaksaan Negeri Rokan Hilir, Gaos Wicaksono digantikan pejabat yang baru, Yuliarni Appy.

Kejaksaan Negeri Pelalawan, Nophy Tennophero South digantikan pejabat yang baru, Silpia Rosalina.

Kepala Kejaksaan Negeri Meranti, Budi Rahardjo digantikan pejabat yang baru, Waluyo.

Kepala Kejaksaan Negeri Rokan Hulu, Pri Wijeksono , yang sebelumnya ia menjabat sebagai Kajari Sijunjung Sumatera Barat.

Jabatan asisten bidang pembinaan, Transiswara Adhi digantikan pejabat yang baru, Robinson Sitorus. (WAN)