Hukrim

Ini Kata Kapolres Meranti Soal Temuan Bayi dalam Becak

MERANTI, RIAULINK.COM - Bayi yang baru lahir dengan kondisi Tali Pusatnya masih menempel membuat heboh di wilayah Kecamatan Rangsang bahkan Kabupaten Meranti.

"Benar bayi Laki-laki ditemukan di dalam Becak Sepeda Motor milik saudara TAM di jalan Pelantar Desa Tanjungsamak, Kecamatan Rangsang pada 20 September 2020 sekitar pukul 21:00 WIB," kata Kapolres Meranti AKBP Eko Wimpiyanto SIK kepada Wartawan.

Kejadian ini terungkap disaat para Saksi-saksi bernama Tam (54) RT 02 RW 03 Dusun I Desa Tanjungsamak, dengan Rosnaini (50) RT 02 RW 3 Dusun II Desa Tanjungsamak.

Dijelaskan Kapolres, sekitar pukul 21:00 WIB, Saksi Tam mau memindahkan becak miliknya ke dalam Rumah dan tiba - tiba Saksi I (Tam) melihat ada Bungkusan Pelastik warna Kuning di dalam Becak Motornya.

Dikarenakan tidak terlalu jelas saksi I mau mengambil Senter di dalam Rumahnya, dan terdengar tangisan bayi di Dalam Becak Motor miliknya dan Saksi I memangil Saksi II (Istrinya) untuk mengambilkan senter di dalam rumah.

"Setelah mengambil senter, di lakukan pengecekan oleh Saksi I dan Saksi II. Akhirnya, tangisan bayi tersebut berasal dari dalam Becak," ujarnya.

Diakui Kapolres, bayi laki-laki yang ditemukan dalam keadaan terbungkus dan masih utuh Tali pusatnya di dalam Becak Motornya kemudian Saksi I (Tam) sehingga hal ini langsung di informasikan kepada pihak Kepolisian terdekat.

"Kanit Reskrim Ipda Santo Morlando SH bersama Anggota langsung ke TKP. Setelah sampai di TKP, ternyata bayi sudah dirawat di rumah persalinan klinik Mandiri Milik Bidan Ernina, S.S T untuk di lakukan pertolongan pada bayinya," ujarnya.

"Kita akan mendalami kasus ini, dan kita akan cari tau siapa yang tega membuang bayi laki-laki itu," tambah Kapolres Meranti AKBP Eko Wimpiyanto SIK kepada Riaulink.com. Senin,(21/09/2020) pagi. (Aldo)