Metropolis

Kepala BKPSDM Inhil: Diperkirakan, SKB CPNS 2019 Digelar Agustus

INHIL, RIAULINK.COM - Para peserta CPNS 2019 yang lolos tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) kini tengah menanti jadwal pelaksanaan Tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS 2019.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), H. Fauzar, SE., MP menyebut bahwa Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 akan segera dilaksanakan. 

"Insya Allah, Pelaksanaan SKB CPNS 2019 akan segera kita laksanakan, keputusan tersebut diambil setelah usulan Badan Kepegawaian Negara (BKN) di setujui Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI)," Sebutnya kepada Riaulink.com, Senin (29/06/2020).

Lanjutnya, H. Fauzar, SE., MP menjelaskan bahwa pelaksanaan SKB CPNS 2019 diadakan setelah Pelaksanaan SKD Sekolah Kedinasan 2020.

"Diperkirakan, SKB CPNS 2019 akan dilaksanakan antara akhir bulan Agustus sampai dengan awal Oktober 2020," jelasnya.

Lebih lanjut, H. Fauzar, SE., MP menyebut nantinya pelaksanaan SKB CPNS 2019 dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.

"Yang jelas, Sampai saat ini kami masih menunggu petunjuk dan teknis dari Panitia Pelaksana Nasional (Panselnas) terkait pelaksanaan SKB CPNS 2019, Ungkapnya. (Jb)