Lingkungan

Desa Balam Jaya Disemprot Disinfektan

ROKANHILIR, RIAULINK.COM - Kepenghuluan Balam Jaya, Kecamatan Balai Jaya, melaksanakan penyemprotan Desinfektan di lorong-lorong hingga rumah-rumah warga, Senin (06/4/20).
Turut hadir wakil Ketua DPRD Rohil, Sekcam Balai Jaya, Penghulu Balam Jaya, BPKep, Kadus, RT, RW, pendamping Desa, pendamping lokal Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kapos Lantas KM 38 Balai Jaya, BKPRMI, juga turut hadir Salim Ivomas Pratama (Simp) Area II, Kepala Puskesmas Balai Jaya,  beserta Tim relawan COVID-19 Kepenghuluan Balam Jaya.

Penghulu Balam Jaya  Suryadi S.Sos, M.Si menjelaskan bahwa Ia sudah membentuk relawan Kepenghuluan dalam pencegahan penyebaran COVID-19 untuk Balam Jaya. Setelah terbentuk salah satu tugas relawan tersebut mengadakan penyemprotan desinfektan diwilayah Kepenghuluan. 

"Pada hari ini kita lakukan secara serentak disetiap Dusun di-Kepenghuluan Balam Jaya, kita berharap tim relawan ini sama-sama bekerja untuk dalam rangka pencegahan covid 19 di-Kepenghuluan Balam Jaya ini," katanya.

Wakil Ketua DPRD Hamzah SHI. MP, mengucapkan terimakasih pada Pemerintahan Kepenghuluan Balam Jaya, cukup tanggap tentang pencegahan penyebaran COVID-19, dengan dilakukan penyemprotan desinfektan dan juga edukasi masyarakat terhadap pentingnya penanggulangan dari virus COVID-19.

"Kami minta juga kepada Penghulu Balam Jaya agar selalu tanggap terhadap warga yang datang dari luar Balam Jaya ini, karna memang kekwatiran kita mereka datang dari daerah-daerah epidemik virus corona, cuma itu hal yang penting hari ini," ujarnya. (Dgt)