Lifestyle

Alhamdulillah, Dua Warga Desa Beting Masuk Islam 

MERANTI, RIAULINK.COM - Jum'at penuh berkah, setidaknya dua warga dusun Banau, Desa Beting Kecamatan Rangsang Pesisir, Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau masuk Islam. (03/04/2020). Siang. 

Hal itu sebagaimana disampaikan Kades Beting Toni Syafrizal, Amd kepada Riaulink.com, Jum'at menyampaikan kalau dua warganya di Dusun Banau meluk Islam usai mengucapkan dua kalimah Syahadat di Masjid Agung Darul Ulum, jalan Siak Selatpanjang. 

"Kedua anak tersebut merupakan adik beradik, yang Abang bernama Miftahuddin (12) dan sang adik bernama Nurlaili (10). Bukan dari desa kami saja, tiga warga Selatpanjang juga serentak masuk islam usai sholat jum'at, "kata Toni Syafrizal kepada Riaulink.com. 

Di tengah Wabah Corona Virus (Covid - 19) lanjut Toni Syafrizal kalau ini semua merupakan hidayah bagi mereka. Sementara itu, kedua orang tuanya masih beragama Budha. 

"Mereka tidak ada paksaan dari siapapun, bahkan kedua ornag tuanya menyetujui mereka untuk memeluk agama islam. Selain itu, mereka akan tingal bersama kakaknya yang duluan meluk islam, " jelas Toni. 

Pantauan Wartawan Riaulink.com dilapangan, Ucapan dua Kalimat Syahadat tersebut langsung dipimpin oleh Ustad Fauzi, yang disaksikan Camat Rangsang Pesisir H. Arifuddin Ali, Somad guru Ngaji di dusun Banau. (Aldo)