Lifestyle

Dua Tahun Berkarier, Berikut Pengalaman dan Prestasi Bang Rijak Sebagai MUA

INHIL, RIAULINK.COM - Make Up Artis (MUA) belakangan ini merupakan Profesi yang banyak diminati para penata rias, sama halnya yang dilakukan Riza Fadli, Baru-baru ini telah melakukan Grand Opening Studio Make Up Artis yang beralamat di Jl. Sederhana Depan Mesjid Al-Ishlah Kec. Tembilahan Hulu Kab. Inhil - Riau.

Riza Fadli atau kerap di panggil Bang Rijak
adalah anak ke 2 dari 3 bersaudara dari Pasangan bapak azhari (ujang Erla) dan Ibu
siti jahrah, Bang Rijak lahir di Tembilahan pada tanggal 16 januari 1995, Saat ini umur nya mengiinjak 25 tahun.

Bang Rijak merupakan lulusan terbaik program studi Seni Teater di kampus Institut Seni Indonesia Padang Panjang Tahun 2017.

Bang Rijak menyebut bahwa awal kariernya sebagai Perias dimulai sejak tamat kuliah dikampus.

"Bermodalkan doa orang tua, tekad, ilmu dan keyakinan akhirnya saya bisa sampai dititik ini,"sebutnya kepada Riaulink.com Kamis (05/03/2020).

Sebagai informasi, Berikut segudang pengalaman dan Prestasi Bang Rijak dalam meniti karier :
1.Narasumber make up event carier woman Bersama klinik merlion medika di Tembilahan Tahun 2017.
2. Narasumber makeup event The best
makeup Wedding by Bangrijak tahun 2018 di Hotel inhil pratama bersama klinik merlion medika dan Lina Pahlianti
3. Narasumber makeup event The best
makeup flawless by bangrijak bersama
mm planners di batam tahun 2018
4. Narasumber makeup di event workshop
the best makeup workshop by bangrijak di
Singapore bersamaa mm planners tahun 
2018
5. 6 besar makeup terbaik dalam Workshop
makeup artist Alha-Alfa dan ezal elizan tahun 2018 di singapore.
6. Juara 3 dlam event make up bridal yg di
ada kan tiara kusuma dibatam tahun 2018
7. Makeup terbaik 3 dalam event ujian
makeup pengantin muslim nusantara yg
diadakan katalia Batam tahun 2019
8. Makeup artist apiak Isil di singapore tahun 2018.
9. Tim perias perwakilan batam dalam event parade daerah busana nusantara di
Surakarta tahun 2019
10. Workshop bridal milenial look dan hairdo bangrijak x Malinda di Batam tahun 2019.

Lanjutnya, Bang Rijak menyebut bahwa untuk mendapatkan gelar MUA itu tidak mudah.

"Untuk mendapatkan gelar MUA itu, Bangrijak harus menempuh Sertifikat Kompetensi yang di adakan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Kecantikan ESCRINS di Semarang Tahun 2019, dalam menempuh sertifikasi tersebut ada ujian tertulis, lisan dan harus membuat konsep apa yang akan dibuat," jelasnya.

Bang Rijak juga berharap dengan adanya studio Make Up yang baru tersebut, Bangrijak berharap agar usahanya lebih berkembang.

"Harapannya usaha Bang Rijak bisa berkembang lagi tidak hanya di bidang Make Up Artis dan Busana saja akan tetapi inginnya ada salon khusus untuk fashion dan cuci rambut, dan setidaknya bangrijak saat ini sudah mempunyai Brand sendiri yakni 'MUA Bangrijak'," sebutnya.

Selain itu, Bang Rijak berpesan kepada MUA yang ada di Inhil Khususnya agar terus belajar dan jangan cepat puas dengan apa yang telah dicapai teruslah belajar dan belajar.

"Jangan sesekali memandang rendah seseorang, karena Bang Rijak dulu pernah juga di rendahkan dan diremehkan orang. Karena setiap orang pasti bisa sukses," pesannya.(Jb)