Metropolis

Antisipasi Kecelakaan, Pintu Keluar-Masuk Kantor Walikota Dumai Diubah

DUMAI, RIAULINK.COM – Dinas Perhubungan Kota Dumai akan melakukan perubahan akses pintu keluar dan masuk di komplek kantor pemerintahan Kota Dumai, di Jalan Jendral HR Soebrantas, Kelurahan Teluk Binjai, Kecamatan Dumai Timur.

Untuk mengantisipasi risiko potensi kecelakaan lalu lintas di depan kawasan u-turn atau lokasi putaran balik tepatnya di depan kantor Dinas Perhubungan (Dishub), Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Diskopar), Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Sekretariat Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Dumai.

Perubahan tersebut ditandai dengan telah dikeluarkannya surat pemberitahuan dari Dishub Kota Dumai nomor : 551/DISHUB-LL/384, Perihal : Pemberitahuan perubahan akses pintu masuk dan pintu keluar di komplek perkantoran pemerintahan Kota Dumai pada tanggal 06 Agustus 2019 dan ditandatangani An  Kepala Dishub Dumai, Asnar dan Sekretaris Dishub Kota Dumai, Marjohan

"Diharapkan kepada instasi yang berada di lingkungan tersebut untuk mengikuti aturan rambu lalu lintas yang telah dipasang dan tidak boleh melawan arah sewaktu keluar menuju u-turn depan Masjid Habiburrahman,"pesan Marjohan di keterangan tertulisnya.(kll)