Lingkungan

Dua Hektare Kebakaran Lahan di Dumai Sulit Dipadamkan

DUMAI, RIAULINK.COM - Selama memasuki musim kemarau panjang, kondisi lahan gambut memang rawan akan bahaya kebakakaran. Hal ini dibuktikan dengan ditemukannya titik api di lahan yang terletak di Jalan Wan Amir, Kamis (4/7/2019) sekiranya dari pukul 13.30 hingga 20.30 WIB.

Diperkirakan lokasi lahan yang terbakar seluas 2 hektare dengan kondisi tanah gambut dan semak belukar.

Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Babinkamtibmas) Kelurahan Ratu Sima, Kecamatan Dumai Selatan, Aipda Suryadi kepada riaulink.com melalui pesan singkat WhatsAppnya mengatakan jika pihaknya masih melakukan pengawasan di lokasi kebakaran, sebab api hingga saat ini masih belum sepenuhnya dipadamkan.

Meskipun ia dibantu oleh pihak terkait seperti masyarakat peduli api (MPA) dan Bintara Pembina Desa (Babinsa) Serda Haryanto, namun pihaknya sudah melakukan langkah awal berupa pencegahan agar kebakaran lahan tersebut tidak sampai meluas hingga bisa menimbulkan bahaya.

"Karena peralatan terbatas dan tenaga yang kurang sebagai langkah awal kami hanya bisa melakukan pemadaman seadanya  guna pencegahan,” terangnya.

"Untuk itu perlu kiranya pengawasan ekstra ketat oleh segenap komponen masyarakat dan aparat  berwenang,"katanya dengan nada berpesan.

"Dan situasi ini sudah saya laporkan kepada pimpinan, sambil menunggu arahan selanjutnya, titik api tetap dalam pantauan kami,”tukasnya menutup. (Khallila Dafri)