Nasional

Tim Prabowo Sandi Kutip Kisah Nabi pada Saat Bacakan Gugatan Pilpres di MK

Kuasa hukum Prabowo-Sandi, Bambang Widjojanto alias BW. (Ari Saputra/detikcom)

RIAULINK.COM - Tim kuasa hukum capres-cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno membacakan kisah nabi dalam sidang gugatan pilpres 2019. Tim Prabowo membacakan kisah tentang Nabi Muhammad yang berlaku jujur dan adil kepada semua orang.

"Secara substantif Rasulullah Muhammad SAW telah mengingatkan kita semua untuk berlaku adil kepada semua orang karena keadilan inilah yang menjamin kepercayaan publik terhadap penyelenggara negara," kata kuasa hukum Prabowo-Sandi, Bambang Widjojanto, di gedung MK, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta, Jumat (14/6/2019).

BW juga mengutip hadits Nabi Muhammad yang berlaku adil. Adapun hadist yang dikutip ialah:

"Andaikan Anakku, Fatimah mencuri maka akan aku potong tangannya," demikian Hadist Nabi Muhammad yang dibacakan BW di ruang sidang.

"Inilah keadilan substantif yang pernah diajarkan oleh seorang Nabi dan Rasul yang menjadi teladan umat manusia," sambung BW.

Menurut BW, kejujuran, keadilan merupakan kewajiban penyelenggara negara dalam menjalankan amanah publik termasuk dalam pelaksanaan pemilu. Bagi BW dan timnya, ketidakjujuran malah membuat seluruh rangkaian pemilu batal demi hukum.

"Kegagalan dalam menyelenggarakan pemilu yang didasarkan pada kejujuran dan keadilan mengakibatkan seluruh aktivitas oleh KPU menjadi inskontitusional sehingga seluruh produknya harus dinyatakan batal demi hukum," ujar BW.