Kesehatan

Kebiasaan Ini Bisa Berdampak Buruk pada Ginjal

Ilustrasi.int

RIAULINK.COM- Tentu kita semua tahu bahwa ginjal merupakan organ vital yang perannya sangat penting bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan. Ginjal menghasilkan hormon, menyaring darah, memproduksi urin, menyerap mineral, menetralkan asam dan menghilangkan racun dalam proses metabolisme. Jadi seyogianya kita harus merawat kesehatan ginjal dengan menjalani pola hidup sehat.

Penyakit ginjal seringkali datangnya secara diam-diam atau tidak disadari. Penurunan kinerja atau kerusakan ginjal sering luput dari perhatian sampai benar-benar sudah terlanjur parah efeknya. Dalam kondisi demikian, ginjal masih dapat bekerja dengan 20% dari kapasitas sisa kemampuannya.

Berikut adalah 10 kebiasaan umum atau lumrah dilakukan namun dapat menyebabkan kerusakan serius pada ginjal Anda:

1. Tidak cukup minum air putih

Kita tahu bahwa ginjal menghilangkan bahan limbah dan racun dari tubuh, jadi jika Anda tidak minum cukup air, racun serta bahan limbah tersebut akan menumpuk dan itu dapat menyebabkan kerusakan pada tubuh terutama ginjal.

2. Terlalu banyak asupan garam

Tubuh kita membutuhkan garam dan natrium untuk bekerja dengan baik. Tetapi jika mengonsumsi terlalu banyak, hal itu justru dapat meningkatkan tekanan darah dan memicu kerusakan pada ginjal. Asupan harian yang direkomendasikan adalah maksimal sebanyak 5 gram garam setiap hari.

3. Sering menunda ‘panggilan alam’

Jika Anda sering menahan air seni, bahkan hampir setiap hari, hal itu dapat menyebabkan gagal ginjal, inkontinensia dan batu ginjal. Itulah sebabnya kita tidak boleh lagi menunda-nunda jika ingin buang air kecil maupun besar.

4. Kebanyakan makan makanan manis

Bukan rahasia lagi bahwa terlalu banyak makan makanan yang manis juga bisa memicu kerusakan ginjal secara diam-diam. Kurangi makanan yang mengandung pemanis buatan dan berpengawet, lalu ganti dengan makan makanan yang sehat seperti sayur dan buah.

5. Kekurangan vitamin dan mineral dalam diet

Magnesium dan vitamin B6 sangat penting untuk mengurangi risiko batu ginjal. Untuk mencegah hal tersebut, makan sayur dan buah segar sangat penting untuk fungsi ginjal yang baik dan tubuh secara keseluruhan.

6. Terlalu banyak protein hewani

Jika Anda mengonsumsi lebih banyak protein hewani, terutama daging merah, hal demikian dapat meningkatkan beban metabolisme pada ginjal. Itu artinya ginjal harus bekerja lebih keras dan akhirnya dapat dengan mudah menyebabkan kerusakan ginjal.

7. Kurang tidur (istirahat)

Pada saat tidur di malam hari, tubuh akan mulai memperbaiki kerusakan pada jaringan pada tubuh termasuk ginjal. Kurang tidur akan menyebabkan proses perbaikan tersebut tertunda dan tubuh akan mengalami banyak kerusakan tidak hanya ginjal.

8. Kebiasaan ngopi berlebihan

Kafein dapat meningkatkan tekanan darah seperti halnya garam, yang secara perlahan dapat memicu kerusakan pada ginjal. Jadi jelas, konsumsi kopi yang berlebihan dapat menyebabkan kerusakan ginjal. Seperti dilansir situs kidney.org, baiknya seseorang mengonsumsi tidak lebih dari 3 cangkir per hari.

9. Penyalahgunaan obat penghilang rasa sakit (painkiller)

Penggunaan obat penghilang rasa sakit secara berlebihan juga bisa menyebabkan kerusakan parah pada ginjal dan hati. Gunakan obat-obatan alternative alami sebagai gantinya..

10. Konsumsi alkohol

Sebenarnya tidak terlalu masalah jika hanya sekedar ingin menikmati satu gelas anggur sehari, atau minum bir sesekali. Tapi akan menjadi buruk jika sudah ketagihan dan mengonsumsinya dalam jumlah banyak atau berlebihan. Ginjal dan hati akan mengalami kerusakan dalam waktu yang tidak lama.