Riau

Granat Meranti dan Badan Narkotika Kabupaten Akan Mengelar Tes Urine Setiap Instasi Pemerintah

RIAULINK.COM, MERANTI - Ketua Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Nasional Anti Narkotika (DPC-Granat) Kabupaten meranti Akan Menggandeng Badan Narkotika Kabupaten (BNK) dan Pihak Terkait Untuk Menggelar Tes Urine Keseluruh instansi pemerintah, Dewan, Caleg, serta Pegawai maupun Honorer Diwilayah Kabupaten Kepulauan Meranti. 14/03/2019.

Hal itu dipaparkan langsung Ketua DPC-Granat Kabupaten Meranti Darma Citara Kepada Media ini begitu pulang dari Pekanbaru bertemu Gubernur Provinsi Riau serta menghadiri kegiatan Milinial Anti Narkoba beberapa hari yang lalu.

Selanjutnya dijelaskan Ketua DPC-Granat Kabupaten meranti mengatakan akan mempersiapkan program kegiatan sosialisasi, serta pengawasan dikalangan pelajar, masyarakat, maupun Pegawai dilingkungan Pemerintah Daerah  Kabupaten meranti.

"Ini menindaklanjuti  Intruksi Gubernur Riau saat bertemu dirumahnya kemaren, Kami seperti mendapat tantangan dari gubernur Riau untuk membantu Program Pemerintah dalam memberantas Narkoba, khususnya diwilayah meranti yang bedekatan langsung dengan jiran Malaysia." Jelas Darma.

Dengan begitu Ketua Granat Meranti sangat berharap dukungan yang serius serta saran dari tokoh tokoh, pihak pihak terkait, dan dukungan Pemda meranti  dalam melakukan Sosialisasi serta pengawasan penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba dikabupaten Meranti.

"Untuk mengurangi Penyalahgunaan Dan Peredaran Gelap Narkotika atau Narkoba merupakan peran seluruh Masyarakat. yang sangat penting dukungan dari Pihak terkait dan dan tokoh tokoh, apa lagi pemda Meranti. Yakin lah dengan bersama sama kita bergerak, pasti akan diketahui bandar bandar dan siapa yang terlibat dalam menjalankan Bisnis Narkoba Tersebut," tambahnya.

Terakhir dikatakan Pemuda Kelahiran Dimeranti tersebut dalam waktu dekat ini akan diadakan kegiatan Sosialisasi di beberapa titik. Disamping itu juga akan melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk mengadakan Tes Urine.

"kita tidak akan sebut waktunya, insyaallah semoga niat Baik Kami DPC-Granat Meranti kedepanya bisa berjalan dengan lancar tanpa ada halangan dan intimidasi dari yang lain," tutupnya. (Aldo)